Shahnaz Haque Ucapkan Selamat Pada Ra Hamid, Sebagai Bupati Terpilih. Nyatakan Siap Bantu Branding Kopi Bondowoso

Minggu, 5 Januari 2025 - 02:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Shahnaz Haque Ucapkan Selamat Pada Ra Hamid, Sebagai Bupati Terpilih. Nyatakan Siap Bantu Branding Kopi Bondowoso (Sumber Gambar: Grafis Frensia/Tangkapan Layar Atien Mochtar)

Shahnaz Haque Ucapkan Selamat Pada Ra Hamid, Sebagai Bupati Terpilih. Nyatakan Siap Bantu Branding Kopi Bondowoso (Sumber Gambar: Grafis Frensia/Tangkapan Layar Atien Mochtar)

Frensia.id – KH Abd Hamid Wahid, atau lebih dikenal sebagai Ra Hamid, resmi terpilih menjadi Bupati Bondowoso untuk periode 2024-2029. Ucapan selamat pun berdatangan dari berbagai pihak, termasuk dari pasangan selebriti Shahnaz Haque dan Gilang Ramadhan yang tengah berada di Los Angeles, Amerika Serikat.

Dalam sebuah video yang diunggah, Shahnaz Haque dan suaminya menyampaikan pesan hangat untuk Ra Hamid.

“Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Kami berdua, Gilang Ramadhan dan saya Shahnaz Haque dari Los Angeles, ingin mengucapkan selamat untuk Gus Hamid atas terpilihnya menjadi Bupati di Bondowoso. Semoga barokah pekerjaannya, amanah dalam menyelesaikannya,” ujar Shahnaz dengan penuh semangat,02/01/2025.

Gilang Ramadhan, musisi legendaris Indonesia, juga ikut memberikan dukungan. Ia menyatakan antusiasme untuk turut berkontribusi memajukan Bondowoso, khususnya melalui kopi khas daerah tersebut yang telah dikenal luas sebagai Kopi Bondowoso.

Baca Juga :  Terharu! Tak Lulus PPPK, Isak Tangis Guru Honorer Pecah Di Depan Kantor DPRD Jember

“Oh, kopi di Bondowoso pastinya luar biasa. Saya dengan senang hati jika bisa membantu membrandingkan Kopi Bondowoso agar mendunia,” tutur Gilang, menyiratkan harapan besar untuk memperkuat citra daerah melalui produk unggulan lokal.

Di tengah perbincangan santai mereka, Shahnaz juga menambahkan bahwa ia dan suaminya berharap bisa terlibat dalam berbagai praktik baik untuk kemajuan masyarakat Bondowoso.

“Mudah-mudahan kami berdua bisa membantu Gus Hamid melakukan banyak hal baik untuk masyarakat di Bondowoso,” katanya.

Menariknya, video tersebut diakhiri dengan ucapan gembira menyambut tahun baru dari pasangan ini.

“Happy New Year, Gus Hamid! Selamat tahun baru, selamat tahun baru,” seru Shahnaz dan Gilang serempak.

Baca Juga :  Saksikan Paripurna Serah Terima Jabatan Bupati Jember, Gubernur Khofifah Minta Pemkab Sukseskan Program MBG

Sebagai informasi, Gilang Ramadhan, lahir pada 30 Mei 1963, adalah seorang drummer dan musisi Indonesia ternama. Ia merupakan putra dari Ramadan Kartahadimadja, seorang sastrawan dan diplomat RI, serta Pruistin Atmadjasaputra.

Gilang menikah dengan Shahnaz Haque, yang dikenal sebagai aktris, pembawa acara, dan adik dari Marissa Haque serta Soraya Haque.

Sementara itu, Ra Hamid yang kini resmi menjabat sebagai Bupati Bondowoso telah menjadi perhatian luas karena visinya yang kuat untuk mendorong kemajuan daerah, termasuk melalui pengembangan sektor unggulan seperti kopi.

Dengan dukungan tokoh-tokoh nasional seperti Shahnaz dan Gilang, potensi Bondowoso untuk semakin dikenal di kancah internasional tampaknya semakin terbuka lebar.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Gus Fawait Bentuk Satgas untuk Percepatan Penanganan Tenaga Honorer dan PPPK
Nenek Tima yang Hanyut di Sungai Bedadung Ditemukan Dalam Keadaan Tak Bernyawa
Pria Asal Lumajang Dimassa Warga Usai Kepergok Nyolong Motor di Kencong Jember
Sambut Bulan Suci Ramadan, DPC PKB Jember Adakan Ngabuburit Festival Band
Ramadan, Musik Religi, dan Keabadian Musisi Favorit Generasi Milenial
Anak Sapi Berkaki 6 Hebohkan Warga Jember Sudah Mati, Berikut Fakta-Faktanya
Anak Sapi Berkaki 6 yang Hebohkan Warga Jember Ternyata Sudah Mati
Heboh! Anak Sapi Berkaki 6 Kagetkan Warga di Mundurejo Jember

Baca Lainnya

Senin, 10 Maret 2025 - 23:53 WIB

Gus Fawait Bentuk Satgas untuk Percepatan Penanganan Tenaga Honorer dan PPPK

Senin, 10 Maret 2025 - 14:02 WIB

Nenek Tima yang Hanyut di Sungai Bedadung Ditemukan Dalam Keadaan Tak Bernyawa

Senin, 10 Maret 2025 - 13:58 WIB

Pria Asal Lumajang Dimassa Warga Usai Kepergok Nyolong Motor di Kencong Jember

Sabtu, 8 Maret 2025 - 18:05 WIB

Sambut Bulan Suci Ramadan, DPC PKB Jember Adakan Ngabuburit Festival Band

Sabtu, 8 Maret 2025 - 03:50 WIB

Ramadan, Musik Religi, dan Keabadian Musisi Favorit Generasi Milenial

TERBARU

Kolomiah

Ramadhan, Setan Dipasung, Kenapa Maksiat Masih Subur?

Rabu, 12 Mar 2025 - 08:30 WIB

Kolomiah

Ramadhan dan Negeri yang Gemar Menunda

Selasa, 11 Mar 2025 - 12:23 WIB

Religia

Tiga Tingkatan Puasa: Syariat, Thoriqoh, Hakikat

Selasa, 11 Mar 2025 - 10:05 WIB