Frensia.id- Pemeran dan Model berparas cantik, Ariel Tatum membagikan pengalaman menggembirakan saat diundang di Osaka, Jepang untuk menari Jaipong. Hal tersebut sebagaimana yang ia sampaikan dalam salah satu unggahan di akun Instagramnya pada Selasa (29/04/25).
Perempuan kelahiran 1996 dengan nama asli Ariel Dewinta Ayu Sekarini, mengungkapakan suasana pagi yang romantis di Osaka. Seperti yang ia sampaikan pada hari dimana ia mendapatkan undangan menari Jaipong, hujan rintik dan tipis turun mengiringi suara Gamelan tradisional Sunda dari Swarantara.
Lebih lanjut aktris pemeran film Sayap-Sayap Patah ini, menyampaikan berbagai pengalaman menarinya pada tahun ini. Ternyata Ariel mendapatkan pengalaman yang begitu banyak dalam dunia kesenian menari ini.
“Gak nyangka beberapa tahun ini banyak diberkati pekerjaan menari. Dari awalnya hanya menari tradisional untuk pementasan sekolah, lalu belajar nari Jawa sebagai bentuk meditasi dinamis untuk kesenangan pribadi, belajar Jaipongan untuk pementasan Lestari Tradisi di Sukabumi, sampe menari Ronggeng Gunung untuk monolog Sang Kembang Bale”, ungkapnya.
Dari berbagai event yang dikutinya, momen di Osaka, Jepang merupakan yang paling berbeda dan menarik.
“Eehhh tiba-tiba awal bulan ini menari Jaipong lagi, namun dengan sedikit jurus-jurus pencak silat Iko Uwais dan Team dalam acara pembukaan Paviliun Indonesia, di Osaka World Expo 2025”, jelasnya lebih lanjut.
Skill menari Jaipngnya berkolaborasi dengan gerakan-gerakan silat yang ditampilkan oleh aktor pencak silat Indonesia, Iko Uwais beserta teamnya. Oleh karena itu pertunjukan tari Jaipong kali ini lebih berwarna dan memukau.
“Sungguh sebuah pengalaman menggembirakan. Semoga kedepannya, semakin banyak lagi cerita seru belajar tarian baru. Sebab dari Sabang sampai Marauke, kita sudah diberkati dengan berbagai jenis tarian luar biasa yang kaya akan makna, serta keunikan ciri khasnya”, jelas cucu personil grup band Koes Plus Murry.
berdasarkan pengalaman yang ia dapatkan pada acara pembukaan Paviliun Indonesia di Osaka World Expo 2025 ini, Ariel Tatum menyampaikan harapannya terhadap aneka kekayaan seni dan budaya yang ada di Indonesia
Harapannya semoga, warisan budaya Indonesia terus menggema, melintasi batas negeri, dan semakin dikenal serta dihargai oleh dunia.