Dewan Pendidikan Lumajang Agendakan ‘Dewan Pendidikan Award’ Usai FGD di Korwil Dikbud Kecamatan Gucialit

Wednesday, 30 October 2024 - 20:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dewan Pendidikan Lumajang Agendakan Dewan Pendidikan Award Usai FGD di Korwil Dikbud Kecamatan Gucialit (Sumber: Istimewa)

Dewan Pendidikan Lumajang Agendakan Dewan Pendidikan Award Usai FGD di Korwil Dikbud Kecamatan Gucialit (Sumber: Istimewa)

Frensia.id – Dewan Pendidikan Lumajang akan menyelenggarakan Dewan Pendidikan Award usai kegiatan Focus Group Discussion (FGD) pada Selasa, 29 Oktober 2024.

Rencana tersebut disampaikan oleh Ketua Dewan Pendidikan Lumajang, Dr. Ahmad Ihwanul Muttaqin, M.Pd.I saat dihubungi Frensia.id pada Rabu (30/10).

“Ke depan, akan diselenggarakan Dewan Pendidikan Award untuk memberikan apresiasi kepada Komite Sekolah yang berkontribusi positif terhadap perkembangan sekolah,” ujarnya.

Menurutnya, kehadiran komite sekolah di sekolah adalah amanah undang-undang, yakni Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 75 Tahun 2016.

“Oleh karena itu, keberadaan komite hukumnya wajib sebagai representasi perwakilan masyarakat, dan Komite sekolah harus berdaya dan harus kompeten”, tegasnya.

Untuk itu, pihaknya selama ini terus berupaya melakukan peningkatan kapasitas Komite Sekolah se-Kabuapten Lumajang, terbaru dengan melaksanakan FGD di Korwil Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kecamatan Gucialit.

Baca Juga :  "Falaisa 'Indahu Fulus Fahuwa Mamfus", Kata KH. Zuhri Juga Disadari Dari Tauladan Rosul

“Selain di Gucialit, kegiatan yang sama pernah di lakukan di tempat lain seperti di Kecamatan Lumajang, Kec Sukodono, Kec Tempeh, Kecamatan Pasirian,” kata pria yang juga menjabat sebagai Sekretaris PCNU Lumajang itu.

Dalam kesempatan FGD di Korwil Dikbud Kecamatan Gucialit, Dewan Pendidikan Lumajang membentuk Paguyuban Pengurus Komite Sekolah Korwil Gucialit sebagai agenda tindak lanjut.

“Selain itu, dalam FGD yang dihadiri oleh 36 Komite Sekolah yang diundang dari seluruh jenjang,  KB, TK, SD, SMP se-Kecamatan Gucialit, terpilih Pak Wiwit dari Komite SMPN 1 Gucialit sebagai ketua paguyuban,” tambahnya.

Agenda tindak lanjut dalam FGD tersebut juga meliputi pengembangan fasilitas pendidikan dan pengembangan kapasitas pendidik sebagai hasil evaluasi pendidikan yang telah dilakukan di Kecamatan Gucialit.

Baca Juga :  Lulus Doktoral UIN KHAS, Warek I IAI Syaichona Mohammad Cholil Bongkar Perlawanan Ekonomi Khas Nyai Pesantren

Sebagai informasi, Dewan Pendidikan Lumajang merupakan lembaga mandiri yang mendapat mandat langsung dari Bupati dan bertanggung langsung kepada Pemerintah Daerah Lumajang.

“Kami terus bersinergi dengan pemerintah daerah, dan bersyukur terus mendapat dukungan penuh dari pemerintah Kabupaten Lumajang,” ungkap Doktor jebolan UIN KHAS Jember itu.

Hal tersebut dapat dilihat, dari narasumber yang hadir pada FGD di Korwil Dikbud Ke. Gucialit, yakni selain pihaknya dan Korwil kecamatan juga hadir Kepala Bidang Pendidikan Dasar (Kabid Dikdas) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Lumajang, Yusuf Ageng Pangestu, M.Pd.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Unik! SPPG di Jember Kenakan Costum Power Rangers Saat Antarkan MBG
Di Harlah Nurul Jadid, KH. Ghofur Maimoen: Imam Syafi’i Jadi Mazhab Besar, Karna Memahami Santri-santrinya
“Falaisa ‘Indahu Fulus Fahuwa Mamfus”, Kata KH. Zuhri Juga Disadari Dari Tauladan Rosul
Zainal Arifin Mochtar Dikukuhkan Guru Besar, Soroti Konservatisme Menggerus Independensi Lembaga Negara
Mimbar Demokrasi Tolak Pilkada Melalui DPRD, Sebut Demokrasi Semakin Mundur dan Perkuat Oligarki
Keren! UNIKHAMS Gelar International Conference On Education and Society (ICESY) 2026 di Taiwan
Kata Prof Eddy Hiariej, Konsep Kejahatan Seksual Tiap Negara Berbeda
Lulus Doktoral UIN KHAS, Warek I IAI Syaichona Mohammad Cholil Bongkar Perlawanan Ekonomi Khas Nyai Pesantren

Baca Lainnya

Tuesday, 20 January 2026 - 17:55 WIB

Unik! SPPG di Jember Kenakan Costum Power Rangers Saat Antarkan MBG

Monday, 19 January 2026 - 13:00 WIB

Di Harlah Nurul Jadid, KH. Ghofur Maimoen: Imam Syafi’i Jadi Mazhab Besar, Karna Memahami Santri-santrinya

Monday, 19 January 2026 - 10:39 WIB

“Falaisa ‘Indahu Fulus Fahuwa Mamfus”, Kata KH. Zuhri Juga Disadari Dari Tauladan Rosul

Thursday, 15 January 2026 - 20:33 WIB

Zainal Arifin Mochtar Dikukuhkan Guru Besar, Soroti Konservatisme Menggerus Independensi Lembaga Negara

Thursday, 15 January 2026 - 20:07 WIB

Mimbar Demokrasi Tolak Pilkada Melalui DPRD, Sebut Demokrasi Semakin Mundur dan Perkuat Oligarki

TERBARU

Foto: Istimewa.

News

16 Wilayah Kabupaten Jember Diterjang Banjir, 2 Titik Longsor

Wednesday, 28 Jan 2026 - 23:07 WIB

Genangan air membanjiri di salah satu wilayah depan rumah warga Jember. (Foto: Sigit/Frensia).

News

Banjir di Jember Sasar Rumah Warga dan Sebabkan Motor Mogok

Wednesday, 28 Jan 2026 - 19:30 WIB

Polisi saat melakukan olah TKP. (Foto:Istimewa).

Criminalia

Polisi Sebut Pelaku Pembacokan di Kalisat Terancam 9 Tahun Penjara

Wednesday, 28 Jan 2026 - 12:37 WIB

Foto: Istimewa.

Criminalia

Penjelasan Ketua RW Soal Pembacokan Sebabkan 1 Tewas di Kalisat Jember

Wednesday, 28 Jan 2026 - 12:31 WIB