Menjelang Bulan Puasa Ramadhan Kebahagiaan Kaum Muslim Meningkat, Berikut Penjelasan Risetnya

Rabu, 28 Februari 2024 - 17:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustras gambar dari Freepik

Ilustras gambar dari Freepik

Frensia.id – Bulan Ramadhan merupakan bulan yang paling ditunggu oleh kaum Muslim dipenjuru dunia. Sebab di bulan ramadhan banyak hal istimewa yang tidak ada di bulan lain, salah satunya adalah ibadah puasa.

Kaum Muslim mayoritas menyambut dengan rasa bahagia datangnya bulan Ramadhan, bahkan ada sebagian Muslim yang mempersiapkan kebutuhan di bulan ramadhan jauh-jauh hari sebelumnya.

Menjelang bulan Ramdhan, seorang Muslim mengalami peningkatan kebahagiaan yang signifikan. Hal ini sebagaimana dijelaskan Royanullah dan Komari dalam penelitan berjudul “Bulan Ramadan dan Kebahagiaan Seorang Muslim” yang dipublikasikan di Jurnal Psikologi Islam dan Budaya pada tahun 2019.

Baca Juga :  Bupati Hendy Sakit dan Dirawat di RSD Soebandi Jember

Penelitian ini mencoba menganalisis perubahan emosi positif kebahagiaan yang terjadi pada seorang Muslim seiring datangnya bulan Ramadhan. Sementara responden dalam penelitian ini dilakukan pada 117 orang Muslim dewasa yang mempunyai latarbelakang pendidikan pesantren.

Royanullah dan Komari menemukan perubahan emosi positif dan emosi negatif yang signifikan pada 3 minggu menjelang bulan puasa Ramadhan. Terjadi fluktuatif peningkatan emosi positif dan penurunan emosi negatif pada 3 minggu, 2 minggu, dan 1 minggu menjelang bulan Ramadhan.

Pada 3 minggu menjelang Rhamadan, emosi positif seorang Muslim menyentuh angka rata-rata 35.1. Pada 2 minggu menjelang Ramadhan memiliki skor rata-rata sebesar 37.7. Dan pada 1 minggu sebelum Ramadhan, emosi positif menyentuh angka rata-rata 38.1.

Baca Juga :  Dosen Universitas Al-Falah As-Sunniyah Temukan Teori Motivasi Profetik-Humanistik

Sementara emosi negatif seorang Muslim menjelang bulan Ramadhan mengalami penurunan yang signifikan. Pada 3 minggu sebelum Ramadhan mempunyai angka rata-rata 20.6. Emosi negatif pada 2 minggu sebelum Ramadhan berjumlah rata-rata 18.6. Dan emosi negatif pada 1 minggu sebelum Ramdhan rata-rata 17.5.

Hasil dari data ini menjelaskan adanya hubungan antara datangnya bulan Ramadhan dengan kebahagiaan seorang Muslim. Menjelang Ramdhan emosi positif kaum Muslim semakin meningkat dan emosi negatif yang semakin menurun.

Sehingga dalam penelitiaannya, Royanullah dan Komari mengambil konklusi bahwa menjelang datangnya bulan Ramadhan mempengaruhi peningkatan kebahagiaan kaum Muslim.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Mereguk Sahur, Meneguk Cahaya Ramadhan
Akademisi Jadi Budak Politisi: Hilangnya Marwah Perguruan Tinggi
Dituding Adanya Pungutan Pada Sekolah di Jember, Begini Tanggapan MKKS SMK Swasta Kabupaten Jember
Ramadhan dan Kita yang Sibuk Sendiri
Sekolah Tiga Bahasa Rukun Harapan Jember: Jodoh Perjuangan Gus Dur dengan Pendiri Yayasan
Bikin Haru, Jawaban Nyai Sinta Ketika Ditanya Tentang Kebiasaan Buka Puasa Gus Dur
Dibarengi Prof. Babun Soeharto, Mantan Menpora Sebut Stadion Bola UIN KHAS Rumputnya Bagus
Viral Pedagang Bakso Jember Diringkus Polisi Diduga Gelapkan Uang Arisan 3 M, Begini Kronologinya

Baca Lainnya

Selasa, 18 Maret 2025 - 18:52 WIB

Mereguk Sahur, Meneguk Cahaya Ramadhan

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:31 WIB

Akademisi Jadi Budak Politisi: Hilangnya Marwah Perguruan Tinggi

Minggu, 16 Maret 2025 - 23:04 WIB

Dituding Adanya Pungutan Pada Sekolah di Jember, Begini Tanggapan MKKS SMK Swasta Kabupaten Jember

Sabtu, 15 Maret 2025 - 17:41 WIB

Ramadhan dan Kita yang Sibuk Sendiri

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:14 WIB

Sekolah Tiga Bahasa Rukun Harapan Jember: Jodoh Perjuangan Gus Dur dengan Pendiri Yayasan

TERBARU

Opinia

Negara atau Rentenir? STNK Mati, Motor Ikut Pergi

Rabu, 19 Mar 2025 - 05:57 WIB

Kolomiah

Mereguk Sahur, Meneguk Cahaya Ramadhan

Selasa, 18 Mar 2025 - 18:52 WIB

Dag Solstad Tutup Usia (Ilustrasi: Prase)

Destinia

Dag Solstad, Sastrawan Terbesar Norwegia Tutup Usia

Senin, 17 Mar 2025 - 22:14 WIB