Banyak Klub Besar yang Tertarik, Nico Williams: Hati Saya Ada di Athletic

Tuesday, 3 September 2024 - 13:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banyak Klub Besar yang Tertarik, Nico Williams: Hati Saya Ada di Athletic (sumber foto: goal.com)

Banyak Klub Besar yang Tertarik, Nico Williams: Hati Saya Ada di Athletic (sumber foto: goal.com)

Frensia.Id- Banyak klub besar yang tertarik dengan winger muda Spanyol, Nico Williams. Akan tetapi, sang pemain mengatakan bahwa hatinya berada di Athletic.

Rumor kepindahan Nico Williams ke salah satu klub raksasa Spanyol alias Barcelona cukup santer. Namun hal tersebut tak pernah terjadi.

Bukan hanya Barcelona, sederet klub elite seperti Chelsea, PSG dan Arsenal juga menaruh minat terhadap pemain tersebut.

Barca bahkan diyakini sempat dalam posisi terdepan untuk memboyong si pemain ke Catalunya.

Kendati masih berusia 22 tahun, Nico Williams mempunyai klausul lepas yang tinggi. Pemain tersebut dihargai sebesar 58 juta euro.

Tak heran jika banyak yang ingin menggunakan jasa Nico Williams. Pesepakbola berusia 22 tahun kebanjiran peminat setelah bersinar di Euro.

Williams mengemas dua gol dan satu assist dalam enam penampilan untuk membantu Timnas Spanyol merengkuh titel juara.

Baca Juga :  Perbasi Jatim Salurkan Ring Basket ke SDN Dabasah 1 Bondowoso, Ungkit Potensi Pembinaan Usia Dini

Nico Williams senang karena dilirik klub-klub yang lebih elite. Akan tetapi, Williams mengungkapkan sedari awal tidak memikirkan klub lain selain Athletic Bilbao.

Selalu tersanjung mengetahui bahwa tim-tim besar melirik Anda. Namun, selama ini aku sudah jelas bahwa aku ingin berada di sini. Athletic punya rasa yang berbeda, yang tidak Anda dapatkan di klub lain. Aku benar-benar menantikan untuk bermain bagus di klub ini,” kata William kepada DAZN yang dikutip oleh Frensia.Id.

Mengenai beberapa hal, Williams membeberkan bahwa itu adalah urusan agennya. Kendati banyak klub yang mendekatinya, tapi hati sang pemain berada di Athletic.

“Hal yang sebenarnya adalah itu urusan agenku. Memang ada pendekatan dari banyak klub, tapi hatiku ada di Athletic.” Tuturnya.

Baca Juga :  Bina Pebasket Muda, Ketua Perbasi Jatim Sukses Gelar Piala Mama Evi Hingga ke Yogyakarta

Winger asal Spanyol tersebut juga menyampaikan bahwa dirinya masih terikat kontrak. Akan tetapi siapa yang tahu apa yang akan terjadi di masa depannya.

“Aku punya kontrak di sini, tapi siapa tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Aku memang ingin bertahan di sini karena bermain di Eropa bersama Athletic itu adalah hal yang paling membuatku antusias,” Nico Williams menambahkan.

Musim ini, penyerang sayap berpostur 181 cm itu akan menjalani kompetisi di Eropa bersama Athletic Club dan mendapatkan jaminan waktu bermain yang lebih banyak.

Di bawah arahan pelatih Ernesto Valverde, kemampuannya juga terus meningkat selama dua musim terakhir.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

​Setelah 5 Kali Kalah di El Clasico! Akhirnya, Real Madrid Menang
Perbasi Jatim Salurkan Ring Basket ke SDN Dabasah 1 Bondowoso, Ungkit Potensi Pembinaan Usia Dini
Fokus Infrastruktur, Ketua Perbasi Jatim Grace Evi Ekawati Prioritaskan Perbaikan Lapangan dan Ring Basket
Bina Pebasket Muda, Ketua Perbasi Jatim Sukses Gelar Piala Mama Evi Hingga ke Yogyakarta
Peduli Infrastruktur Lapangan Basket, Ketua Perbasi Jatim Bagikan Ring di Kediri
Ketua Perbasi Jatim Serahkan Satu Ring Basket untuk Lapangan Serba Guna Probolinggo
Ketua Perbasi Jatim Sumbang Ring Basket ke Ponpes di Sidoarjo
Ketua Perbasi Jatim Serahkan Satu Ring Basket untuk Probolinggo, Upaya Tekan Kenakalan Remaja

Baca Lainnya

Monday, 27 October 2025 - 09:30 WIB

​Setelah 5 Kali Kalah di El Clasico! Akhirnya, Real Madrid Menang

Tuesday, 21 October 2025 - 15:51 WIB

Perbasi Jatim Salurkan Ring Basket ke SDN Dabasah 1 Bondowoso, Ungkit Potensi Pembinaan Usia Dini

Tuesday, 21 October 2025 - 10:33 WIB

Fokus Infrastruktur, Ketua Perbasi Jatim Grace Evi Ekawati Prioritaskan Perbaikan Lapangan dan Ring Basket

Monday, 20 October 2025 - 11:29 WIB

Bina Pebasket Muda, Ketua Perbasi Jatim Sukses Gelar Piala Mama Evi Hingga ke Yogyakarta

Saturday, 18 October 2025 - 14:16 WIB

Peduli Infrastruktur Lapangan Basket, Ketua Perbasi Jatim Bagikan Ring di Kediri

TERBARU

Tebing rawan longsor di depan MI di Silo Jember (Sumber foto: Tangkapan layar)

Educatia

Musim Hujan, Tebing Rawan Longsor Ancam Madrasah di Silo

Tuesday, 18 Nov 2025 - 17:59 WIB