Raih 20 Poin, Francesco Bagnaia: Jika Mendapatkan Posisi Terdepan Marc Marquez Sulit Dikejar

Monday, 9 September 2024 - 17:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Raih 20 Poin, Francesco Bagnaia: Jika Mendapatkan Posisi Terdepan Marc Marquez Sulit Dikejar (sumber foto: motogp.com)

Raih 20 Poin, Francesco Bagnaia: Jika Mendapatkan Posisi Terdepan Marc Marquez Sulit Dikejar (sumber foto: motogp.com)

Frensia.Id- Francesco Bagnaia harus puas dengan Raihan 20 poin di MotoGP San Marino 2024. Rider Ducati tersebut mengakui bahwa Marc Marquez sulit untuk dikejar jika mendapatkan posisi terdepan.

Balapan berlangsung di sirkuit Misano pada Minggu (08/09/2024). Rider Gresini, Marc Marquez berhasil finish sebagai pemenang.

Berdasarkan penelusuran crew Frensia.Id pada beberapa sumber, pembalap yang dijuluki baby alien itu menyelesaikan 27 putaran dengan catatan waktu 41 menit 52,083 detik.

Sementara Bagnaia kemudian menyusul menyentuh garis finish dengan catatan waktu 3,102 detik lebih lambat dari rider berkebangsaan Spanyol itu.

Pria yang saat ini berusia 31 tahun tersebut tak terkejar setelah mendapatkan posisi terdepan pada lap 10.

Marc Marquez menang lagi. Setelah sepekan sebelumnya meraih kemenangan di MotoGP Aragon, Marquez kembali menunjukkan tajinya di MotoGP San Marino.

Baca Juga :  Sempat Ada Ketegangan, Garuda Kalah Tipis 2-3 dari Arab Saudi

MotoGP San Marino berlangsung dengan penuh drama, terlebih saat hujan turun dan bendera putih dikibarkan. Ada pebalap yang terjatuh dan beberapa memutuskan untuk mengganti motor.

Hal ini menguntungkan bagi pebalap yang berada di posisi belakang. Momen ini pula lah yang dimanfaatkan Marquez untuk merangkak ke posisi depan. Hingga akhirnya Marquez bisa mencuri posisi Francesco Bagnaia yang saat itu tengah memimpin jalannya balapan.

Marc Marquez mempersembahkan kemenangan untuk keluarga Gresini Racing. Dia juga mengungkap mendapat bisikan dari mendiang Fausto Gresini, pendiri Gresini Racing, kalau hujan cuma turun beberapa tetes saja.

“Buat saya, hal yang terpenting adalah kecepatan setelah hujan. Hujan memberi saya kesempatan untuk memimpin balapan,” kata Marc Marquez pada Marca yang dikutip oleh Frensia.Id.

Soal jalannya balapan, Bagnaia mengungkapkan bahwa Marquez mustahil untuk dikejar jika sudah diposisi terdepan.

Baca Juga :  Momen Dramatis Menit 36: Penalti Arab Saudi Hancurkan Asa Garuda

“Ini jelas lebih baik dibandingkan kemarin. Kemarin ada kemungkinan untuk meraih kemenangan, tapi hari ini tidak mungkin” kata Bagnaia, dikutip oleh Frensia.Id dari Marca.

Kendati demikian, Bagnaia masih optimis. Pasalnya sang rider berhasil meraih 20 poin pada race kali ini.

“Marc terlalu fit. Marc selalu sangat kuat di kondisi seperti ini. Kami akan mencobanya lagi lain waktu. Tapi, sejujurnya kami meraih 20 poin dan itu bagus,” kata dia menambahkan.


Berdasarkan pantauan crew Frensia.Id pada laman resmi MotoGP, dengan poin itu Bagnaia mampu memangkas jarak dengan Jorge Martin di klasemen MotoGP 2024. Dengan raihan 305 poin, dia masih menempati posisi kedua berjarak tujuh angka dari jagoan Pramac Ducati itu.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

​Setelah 5 Kali Kalah di El Clasico! Akhirnya, Real Madrid Menang
Perbasi Jatim Salurkan Ring Basket ke SDN Dabasah 1 Bondowoso, Ungkit Potensi Pembinaan Usia Dini
Fokus Infrastruktur, Ketua Perbasi Jatim Grace Evi Ekawati Prioritaskan Perbaikan Lapangan dan Ring Basket
Bina Pebasket Muda, Ketua Perbasi Jatim Sukses Gelar Piala Mama Evi Hingga ke Yogyakarta
Peduli Infrastruktur Lapangan Basket, Ketua Perbasi Jatim Bagikan Ring di Kediri
Ketua Perbasi Jatim Serahkan Satu Ring Basket untuk Lapangan Serba Guna Probolinggo
Ketua Perbasi Jatim Sumbang Ring Basket ke Ponpes di Sidoarjo
Ketua Perbasi Jatim Serahkan Satu Ring Basket untuk Probolinggo, Upaya Tekan Kenakalan Remaja

Baca Lainnya

Monday, 27 October 2025 - 09:30 WIB

​Setelah 5 Kali Kalah di El Clasico! Akhirnya, Real Madrid Menang

Tuesday, 21 October 2025 - 15:51 WIB

Perbasi Jatim Salurkan Ring Basket ke SDN Dabasah 1 Bondowoso, Ungkit Potensi Pembinaan Usia Dini

Tuesday, 21 October 2025 - 10:33 WIB

Fokus Infrastruktur, Ketua Perbasi Jatim Grace Evi Ekawati Prioritaskan Perbaikan Lapangan dan Ring Basket

Monday, 20 October 2025 - 11:29 WIB

Bina Pebasket Muda, Ketua Perbasi Jatim Sukses Gelar Piala Mama Evi Hingga ke Yogyakarta

Saturday, 18 October 2025 - 14:16 WIB

Peduli Infrastruktur Lapangan Basket, Ketua Perbasi Jatim Bagikan Ring di Kediri

TERBARU

Warga Jember lintasi area pemakaman. (Sumber foto: tangkapan layar)

Educatia

Viral Warga Jember Lintasi Area Pemakaman dengan Sepeda Motor

Sunday, 16 Nov 2025 - 23:05 WIB

Polisi saat mengamankan prean yang diduga buat onar. (Sumber foto: istimewa)

Criminalia

Polisi Jember Amankan Preman Gegara Buat Onar

Wednesday, 12 Nov 2025 - 14:59 WIB

Mohammad HarisTaufiqur Rahman, S.H., M.H.
(Akademisi Fakultas Hukum Universitas Bondowoso & Reviewers Jurnal Iqtishaduna UIN Alauddin Makasar)

Opinia

Menyemai Semangat Pahlawan di Tanah Tani Nusantara

Monday, 10 Nov 2025 - 14:38 WIB