Rektor UIN Khas Jember, Prof. Hefni: Trilogi Ukhuwah Kiai Haji Achmad Siddiq Sebagai Pilar Peradaban Dunia

Kamis, 5 Desember 2024 - 12:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Frensia.id– Rektor Universitas Islam Negeri Kiai Haji Ahmad Siddiq (UIN KHAS) Jember, Prof. Hefni Zain mengungkapkan Trilogi yang digagas oleh Kiai Achmad Siddiq Jember menjadi basis bagi perdamaian dunia. Bahkan sebagai pilar-pilar penting bagi peradaban dunia internasional. Hal tersebut, Ia sampaikan saat memberikan sambutan pada acara Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana S1 LXIV, Pascasarjana S2 XLVI, dan S3 XXVI, yang digelar di Gedung GKT Lantai III. Kamis.05/12/24.

Prof. Hefni menyampaikan kampus UIN KHAS yang dipimpinnya mengacu pada sebuah nama besar, Kiai Haji Achmad Siddiq. Melalui gagasan Trilogi ukhuwahnya, ia dikenal ulama inspiratif yang punya kontribusi besar bagi peradaban dunia.

“UIN KHAS Jember ini mengacu mengacu kepada sebuah nama ulama besar, yang tadi disebut Kyai Haji Ahmad Siddiq. Beliau adalah ulama nasional, ulama besar, teladan dan inspiratif yang punya kontribusi besar bagi peradaban dunia terutama lewat trilogi ukhuwahnya: ukhuwah islamiyah, wathaniyah dan basyariyah. Tutur Hefni

Baca Juga :  Prabowo Hadiri Sidang Istimewa Laporan Tahunan Mahkamah Agung: Baru Sadar Beban Berat Hakim

Menurut Prof. Hefni, trilogi ini tidak hanya mengangkat nama Kyai Haji Ahmad Siddiq ke kancah internasional, tetapi juga menjadi basis bagi perdamaian dunia.

“Trilogi ini yang mengantarkan nama beliau cemerlang di dunia internasional, karena dampak dari trilogi ini, ternyata menjadi basis bagi perdamaian dunia. Pesan dan spirit yang terkandung dalam trilogi ini adalah spirit keagamaan, spirit kebangsaan dan spirit kemanusiaan. Inilah pilar-pilar penting peradaban dunia.” Tambahnya

Tidak hanya itu, Rektor UIN KHAS Jember itu berkeyakinan trilogi ukhuwah ini di kemudian hari akan menjadi grand teori. Pegangan bangsa-bangsa dunia dalam upaya melakukan perdamaian dan persatuan kemanusiaan.

Baca Juga :  Dituding Adanya Pungutan Pada Sekolah di Jember, Begini Tanggapan MKKS SMK Swasta Kabupaten Jember

“Bukan tidak mungkin, suatu saat trilogi ini menjadi sebuah Grand teori, akan menjadi teori besar bagi perwujudan peradaban damai peradaban dunia. Bahwa Trilogi ini akan terus mendunia, menjadi pegangan bangsa-bangsa untuk kemudian melakukan perdamaian dan persatuan kemanusiaan.” Tegasnya

Rektor juga menitipkan pesan kepada alumni agar menjadikan trilogi kiai achmad Siddiq Jember sebagai platform dan spirit perjuangan dan pengabdiannya di masyarakat. Menurutnya, ciri khas alumni adalah memperjuangkan spirit keagamaan, kebangsaan dan kemanusiaan.

“Para Alumni diharapkan menjadikan nilai-nilai keagamaan, kebangsaan dan kemanusiaan sebagai platform dan spirit perjuangan dan pengabdiannya di masyarakat. Watak peradaban alumni  UIN KHAS Jember adalah memperjuangkan tiga hal; spirit keagamaan, kebangsaan dan kemanusiaan. Ajaknya

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan
Model Kurikulum Murray Print: Solusi Menggapai Pendidikan Progresif
Lima Jawaban Elegan Untuk Pertanyaan Sensitif Saat Lebaran
Pandangan Plato Mengenai Swasembada
Tentang Protes RUU TNI, Komentar Deddy Corbuzier Dianggap Keliru
Apa Peranan Tentara Apabila Tidak Ada Perang? Begini Penjelasan Pakar Politik Militer
Akademisi Jadi Budak Politisi: Hilangnya Marwah Perguruan Tinggi
Dituding Adanya Pungutan Pada Sekolah di Jember, Begini Tanggapan MKKS SMK Swasta Kabupaten Jember

Baca Lainnya

Selasa, 15 April 2025 - 21:54 WIB

Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan

Sabtu, 5 April 2025 - 17:32 WIB

Model Kurikulum Murray Print: Solusi Menggapai Pendidikan Progresif

Selasa, 1 April 2025 - 08:23 WIB

Lima Jawaban Elegan Untuk Pertanyaan Sensitif Saat Lebaran

Senin, 24 Maret 2025 - 20:45 WIB

Pandangan Plato Mengenai Swasembada

Minggu, 23 Maret 2025 - 19:15 WIB

Tentang Protes RUU TNI, Komentar Deddy Corbuzier Dianggap Keliru

TERBARU

Opinia

Meluruskan Makna Kemanusiaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 06:34 WIB

Kolomiah

Belajar dari Arsenal dan Real Madrid: Part II

Kamis, 17 Apr 2025 - 12:29 WIB

Gambar Camilan Viral! Kue Mancho, Ternyata Resepnya Sederhana (Sumber: Grafis Frensia)

Kulineria

Camilan Viral! Kue Mancho, Ternyata Resepnya Sederhana

Rabu, 16 Apr 2025 - 13:32 WIB