Tidak Sempat Menggunakan Basic Skincare, Prioritaskan Saja Pakai Sunscreen, Berikut Alasan Medisnya

Selasa, 21 Mei 2024 - 13:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi penggunaan sunscreen (Sumber: Pixabay)

Ilustrasi penggunaan sunscreen (Sumber: Pixabay)

Ingin tampil good looking dan menarik perhatian, jelas menjadi impian dan harapan semua orang. Sayangnya hal tersebut hanya angan-angan belaka, dikarenakan tidak semua orang mempunyai kesempatan untuk melakukan perawatan diri secara maksimal.

Bukan suatu hal baru lagi di telinga kita dengan istilah skincare, yaitu suatu rangkaian produk yang diformulasikan untuk menjaga, merawat dan memperbaiki struktur kulit, agar penampilan lebih mempesona.

Dalam penggunaannya, karena mempunyai banyak varian, membutuhkan waktu yang sangat lama, oleh karena itu bagi seseorang yang mempunyai jadwal padat dan tidak ada waktu luang untuk sekedar melakukan perawatan, pastikan saja untuk menggunakan jenis sunscreen.

Mengapa demikian? Salah satu fungsi dari rangkaian terakhir dari skincare ini adalah untuk menjaga kulit wajah dari paparan sinar UV, lebih-lebih bagi seseorang yang mempunyai aktivitas di luar ruangan. 15 menit saja terkena paparan, sudah cukup untuk menjadikan kulit mengalami kerusakan.

Baca Juga :  Perlu Dicontoh! Kolaborasi GP Ansor Tembokrejo Sukses Gelar Donor Darah Bareng Warga

Sinar UV selain memproduksi vitamin D juga menimbulkan gangguan kesehatan. Sinar ini dapat dipancarkan oleh matahari dan sumber buatan, seperti tanning bed.

Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), sinar UV mempunyai tiga jenis varian utama, diklasifikasikan berdasarkan panjang gelombangnya, UV A, UV B dan UV C.

Meskipun bumi sudah dilapisi ozon, UV A dan UV B mampu menembus bumi, bahkan UV A dapat menembus lebih dalam ke kulit. Salah satu penyakit fatal yang dapat terjadi adalah terkena kanker kulit.

Oleh karena itu, sangat penting apabila hendak melakukan aktivitas di luar rumah dan memungkinkan terkena paparan sinar matahari cukup lama untuk menggunakan sunscreen di beberapa area yang terbuka seperti wajah, tangan dan leher.

Baca Juga :  Marak Pasien Kesulitan Berobat Gratis di Jember, Wabup Djoko Susanto: Bagaimanapun Keadaannya, Tugas Pemerintah Daerah Adalah Memperhatikan Kesejahteraan Masyarakat

Beberapa produk skincare ketika mempromosikan sebuah merek memberikan tutorial dalam penggunaannya agar tidak terlalu sedikit. Hal ini bukan berdasarkan alasan bisnis, memang benar apabila penggunaan sunscreen terlalu sedikit bisa percuma, karena sinar UV, khususnya kategori A, masih bisa menembus ke area kulit yang semestinya mendapatkan proteksi.

Menurut praktisi kecantikan, penggunaan sunscreen sangat penting dilakukan secara rutin dengan ketentuan pagi sebelum beraktivitas dan siang sebagai langkah pembaruan. Khusus untuk malam tidak perlu digunakan, karena alasan untuk penggunaannya sudah tidak ada, yaitu sinar matahari.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Perlu Dicontoh! Kolaborasi GP Ansor Tembokrejo Sukses Gelar Donor Darah Bareng Warga
Marak Pasien Kesulitan Berobat Gratis di Jember, Wabup Djoko Susanto: Bagaimanapun Keadaannya, Tugas Pemerintah Daerah Adalah Memperhatikan Kesejahteraan Masyarakat
Hati-hati! Terlalu Banyak Olahraga Juga Mengurangi Kualitas Sperma
Kesempatan Emas di BGN 2025: Jadi Kepala SPPG, Begini Syarat dan Prosesnya!
Perjuangkan Nasib Masyarakat Miskin, Warga Jember Demo Dinas Kesehatan
JPK Berakhir! Program Layanan Kesehatan Gratis Tergabung Dalam JKN, Begini Kata Ketua Komisi D DPRD Jember
Tangan dan Kaki Menghitam, Begini Keadaan Septia Kurnia Rini Sekarang
Pekerja Migran Indonesia Asal Jember Dipulangkan karena Sakit, Begini Kisahnya

Baca Lainnya

Sabtu, 19 April 2025 - 17:20 WIB

Perlu Dicontoh! Kolaborasi GP Ansor Tembokrejo Sukses Gelar Donor Darah Bareng Warga

Senin, 17 Maret 2025 - 07:00 WIB

Marak Pasien Kesulitan Berobat Gratis di Jember, Wabup Djoko Susanto: Bagaimanapun Keadaannya, Tugas Pemerintah Daerah Adalah Memperhatikan Kesejahteraan Masyarakat

Minggu, 9 Februari 2025 - 04:00 WIB

Hati-hati! Terlalu Banyak Olahraga Juga Mengurangi Kualitas Sperma

Rabu, 15 Januari 2025 - 07:54 WIB

Kesempatan Emas di BGN 2025: Jadi Kepala SPPG, Begini Syarat dan Prosesnya!

Kamis, 9 Januari 2025 - 16:26 WIB

Perjuangkan Nasib Masyarakat Miskin, Warga Jember Demo Dinas Kesehatan

TERBARU

Opinia

Meluruskan Makna Kemanusiaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 06:34 WIB

Kolomiah

Belajar dari Arsenal dan Real Madrid: Part II

Kamis, 17 Apr 2025 - 12:29 WIB