Manggung Di Jakarta Lagi, Avanged Sevenfold Bayar Tuntas Penantian Para Fans Selama Bertahun-Tahun

Senin, 27 Mei 2024 - 05:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumber foto: Intangram avangedsavenfold

Sumber foto: Intangram avangedsavenfold

Frensia.Id- Avanged Sevenfold kembali manggung di Jakarta lagi pada tanggal 25 Mei 2024 kemarin. Penantian para fans selama bertahun-tahun akhirnya dibayar tuntas.

Avanged Sevenfold membawa konsep konser yang menarik pada momen di Indonesia. Mereka memperlihatkan tontonan video yang menarik berbasis AI.

Terdapat empat layar besar yang memperlihatkan wajah-wajah sang punggawa, M. Shadows (Vokal), Synyster Gates (Gitaris), Zacky Vengeance (Gitaris), Johnny Christ (Bassis), dan Brooks Wackerman (Drummer).

Dalam hal ini, The Fallen diperlihatkan tontonan kekinian. Wajah-wajah punggawa A7X itu dibuat berubah-ubah sesuai karakter lagu, dimulai dari wajah kartun hingga berubah tengkorak berapi-api.

Meski Avenged Sevenfold adalah band dengan lagu-lagu yang keras dan cadas, ada pula momen band asal Amerika Serikat ini membawakan lagu kalem, seperti So Far Away hingga Seize The Day.

Avenged Sevenfold berhasil memenangkan hati para The Fallen. Mereka kembali ke Indonesia bahkan sebelum tur ke Eropa dan menjadi satu-satunya di Asia.

Baca Juga :  Diumumkan! 4 Personel Polisi Buntut Kasus Intimidasi Sukatani, Masih Direspon Buruk Warganet

Sementara itu, Indonesia adalah negara destinasi satu-satunya di Asia untuk tur konser Avenged Sevenfold kali ini. Sebelum melanjutkan konser, M. Shadows mengatakan bahwa Indonesia khususnya Jakarta adalah fanbase nomor satu di dunia.

“Ini adalah malam yang sangat istimewa bagi kami. Tapi pada akhirnya ini semua tentang kalian guys. Saya akan beri tahu kenapa. Aku tidak akan berbohong, Jakarta adalah penggemar Avenged nomor satu di dunia. Itulah mengapa kami harus ke sini sebelum melakukan tur Eropa. Dan melakukan konser untuk kalian terlebih dulu,” kata M. Shadows saat di atas panggung, dilansir oleh Frensia.Id dari YouTube TribunbatamID.

Baca Juga :  Tentang Polemik Lagu Sukatani, Fadli Zon Anggap Tak Masalah Asal...

Grup band asal California, Amerika itu membuka konser dengan “Game Over” yang merupakan lagu dari album terbaru Avenged Sevenfold.

Diketahui, konser ini memang bagian dari tur memperkenalkan album baru Life Is But A Dream.


Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Ramadan, Musik Religi, dan Keabadian Musisi Favorit Generasi Milenial
Sukatani, Band Punk yang Diduga Diintimidasi Polisi, Ternyata Telah Diteliti Akademisi UNY
Dara Sarasvati Kembali Memukau dengan Menampilkan Busana Ratu Kidul
Sukatani Jadi Yang Ke-6, Masuk Musisi Tanah Air Yang Pernah Dicekal Pemerintah
Tentang Polemik Lagu Sukatani, Fadli Zon Anggap Tak Masalah Asal…
Faktor Fans Musik Hardcore Cenderung Vandalis? Pernah Diteliti Akademis ISI Yogyakarta
Diumumkan! 4 Personel Polisi Buntut Kasus Intimidasi Sukatani, Masih Direspon Buruk Warganet
Perayaan Sewindu KSBN, Stafsus Kementerian Komdigi Tampil Cantik dengan Kebaya Janggan

Baca Lainnya

Sabtu, 8 Maret 2025 - 03:50 WIB

Ramadan, Musik Religi, dan Keabadian Musisi Favorit Generasi Milenial

Minggu, 23 Februari 2025 - 18:22 WIB

Sukatani, Band Punk yang Diduga Diintimidasi Polisi, Ternyata Telah Diteliti Akademisi UNY

Minggu, 23 Februari 2025 - 11:54 WIB

Dara Sarasvati Kembali Memukau dengan Menampilkan Busana Ratu Kidul

Minggu, 23 Februari 2025 - 06:11 WIB

Sukatani Jadi Yang Ke-6, Masuk Musisi Tanah Air Yang Pernah Dicekal Pemerintah

Minggu, 23 Februari 2025 - 05:11 WIB

Tentang Polemik Lagu Sukatani, Fadli Zon Anggap Tak Masalah Asal…

TERBARU

Opinia

Meluruskan Makna Kemanusiaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 06:34 WIB

Kolomiah

Belajar dari Arsenal dan Real Madrid: Part II

Kamis, 17 Apr 2025 - 12:29 WIB