Frensia.Id- Barcelona berhadapan dengan Deportivo Alaves pada pekan ke-9 La Liga. Pada laga tersebut Lewandowski tampil sangat sempurna dan Raphinha sangat istimewa.
Laga antara Barcelona vs Alaves berlangsung pada Minggu 6/10/2024. Kendati sebagai tim tamu, La Blaugrana berhasil menang telak dengan skor 3-0.
Lewandowski tampil apik dengan mencetak Hattrick. Sementara Raphinha berhasil menyumbangkan dua assist untuk sang striker.
Gol ketiga pemain asal Polandia itu dari assist Eric Garcia. Tiga gol berhasil diciptakan pada menit 7, 22, dan 32.
Dengan total 10 gol dalam 9 pertandingan La Liga musim ini, dia menunjukkan performa luar biasa dan memimpin perburuan Pichichi.
Raphinha juga sedang ganas-ganasnya, sejak peluit awal tampil penuh energi, menciptakan banyak peluang berbahaya.
Pemain Brazil tersebut mengakhiri babak pertama dengan dua assist untuk Robert Lewandowski. Penampilan yang cemerlang.
Dirinya juga turut berkontribusi besar dengan playmaking-nya. Memasukkan bola melewati gawang Alaves, tetapi lesakkan itu dianulir karena Lamine Yamal berada dalam posisi offside.
Alaves sesekali mengancam ketika Barca hilang konsentrasi sesaat, tapi VAR mengintervensi dan menganulir satu gol tepat sebelum interval dan sepakan mereka mengenai tiang gawang di babak kedua.
Berdasarkan pantauan crew Frensia.Id pada laman resmi klasemen sementara Liga Spanyol, hasil ini membawa Barcelona ke puncak klasemen dengan 24 poin.
Pasukan Hansi Flick unggul tiga angka dari Real Madrid di urutan kedua.
Sementara, Alaves berada di peringkat ke-12. Mereka baru mengumpulkan 10 poin.