Frensia.id- Muhaimin Iskandar yang akrab dipanggil Cak Imin, bekesempatan menghadiri acara Slepet Imin yang diadakan di Kota Cinema Mall, Jember (03/02/2024). Ia banyak menyinggung soal beberapa isu yang lagi santer dibicarakan. Banyak pendukungnya dan masyarakat umum yang hadir dalam acara tersebut.
Banyak yang hal yang menjadi tema pembicara dalam acara tersebut. Selain menyampaikan harapan dan visi misinya, Ia juga berkomentar tentang kegaduhan-kegaduhan politik yang terjadi akhir-akhir ini.
Salah satunya, ia menanggapi tentang banyak kampus yang mengkritik tindakan-tindakan presiden yang berpihak pada pasangan 02. Menurut, beberapa cercaan dan kritik yang terjadi pada presiden adalah kualat dari tindakannya sendiri.
Menurutnya, bukti politisasi bansos itu juga dapat dilihat dari ekspresi Menteri Keuangan, Sri Mulyani di salah satu kesempatan. Saat pengumuman Bansosoleh Ketua Partai pendukung Paslon tertentu, muka Menteri Keuangan dianggapnya tidak biasa.
Melihat fakta politik demikian, yang juga membuat kampus-kampus marah hari. “Bansos itu ada kalender kebutuhannya, bukan menyesuaikan dengan masa-masa kampanye”, ujarnya
Cak Imin tampak mencurigai adanya pelanggaran dalam penyaluran Bansos. Mestinya diberikan pada waktu yang tepat, tidak saat dekat-dekat pemilihan umum.
Ketika dirinya ditanya tentang kenapa tidak melakukan hal serupa? Dengan tegas Cak Imin menjawab, “Saya takut, itu uang rakyat, dan haknya rakyat”, pungkasnya.