Istimewa! DPC PKB Jember Gelar Sarasehan-Sosialisasi Beasiswa Pendidikan untuk Santri

Thursday, 26 June 2025 - 20:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPC PKB Jember Ayub Junaidi (Sumber foto: Sigit)

Ketua DPC PKB Jember Ayub Junaidi (Sumber foto: Sigit)

Frensia.Id- Dewan Pimpinan Cabang (PDC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jember menggelar sarasehan pendidikan untuk santri. Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel FortunaGrande Jember, Kamis (26/06), siang.

Ketua DPC PKB Jember, Ayub Junaidi menyampaikan bahwa, kegiatan tersebut merupakan respon terhadap launching beasiswa ‘cinta bergema’. Beasiswa tersebut merupakan beasiswa Pemkab Jember yang beberapa waktu lalu diresmikan oleh Bupati Jember Muhammad Fawait.

“Karena setelah diresmikan itu banyak pertanyaan dari NU, para kiai dan Ponpes soal beasiswa. Khususnya untuk santri,” katanya saat diwawancarai.

Selanjutnya kata dia, program beasiswa tersebut juga memang diperuntukkan kepada pondok pesantren dan juga santri. Apalagi kata dia, jumlah pondok pesantren di Jember sangat besar.

“Maka kami adakan acara ini untuk sosialisasi kepada para kiai dan pondok pesantren. Agar beasiswa ini bisa sampai ke bawah,” ujarnya.

Ayub menegaskan bahwa tujuan dari kegiatan sarasehan ini ialah untuk memberikan pemahaman kepada para kiai dan santri. Menurutnya, jika tidak ada sosialisasi, maka informasi tentang persyaratan yang harus dilengkapi tidak sampai ke pondok pesantren.

“Kalau sudah tahu syaratnya apa saja dan prosesnya mulai dari mana untuk mendaftar, itu kan enak. Akhirnya, beasiswa ini benar-benar bisa dirasakan oleh para santri,” paparnya.

Dengan adanya sosialisasi tersebut, maka semuanya akan paham. Berapa jumlah beasiswa untuk santri dan bekerja sama dengan universitas mana saja.

Ayub juga berharap agar beasiswa ‘cinta bergema’ yang menjadi program Pemkab Jember bisa maksimal dan tepat sasaran.

“Selain itu agar kita ini paham jumlah beasiswa untuk santri itu berapa. Terus kerjasama dengan universitas mana saja,” tambahnya.

“Jadi bisa jelas semua dan tepat sasaran,” tutupnya.

Sebagai informasi, kegiatan sarasehan itu dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadispendik Jember, Hadi Mulyono. Pihak Kadispendik juga memberikan penjelasan kepada peserta yang hadir mengenai beasiswa ‘cinta bergema’.

Baca Juga :  Temui Guru Ngaji, Gus Fawait Pastikan Insentif Guru Ngaji Berjalan Lancar
Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

DPC PKB Apresiasi Program Peta Cinta Pemkab Jember
Pemkab Launching Program Peta Cinta, Warga Jember Kini Bisa Urus Adminduk di Kecamatan
Penerbitan IUP Pertambangan Pasir Laut Jadi Rebutan KKP dengan ESDM, Owner Kabantara Grup Beberkan Penjelasannya
Jalinan Harmoni Antar Umat Beragama, Satkoryon Banser Umbulsari PAM di Gereja Sidorejo
Menteri ESDM Sedang Prioritaskan IUP, Kabantara Grup Siap Kuasai Bauksit Indonesia
Refleksi Akhir Tahun: PUSHAM dan PSAD UII Soroti Mandeknya Reformasi, Ajukan Lima Tuntutan pada Pemerintahan Prabowo–Gibran
Pemkab Bondowoso Perkuat Percepatan Pengentasan Kemiskinan
Pemkab Bondowoso Matangkan Pilkades PAW 2026, Bupati Tekankan Kepastian Hukum dan Kualitas Kepemimpinan Desa

Baca Lainnya

Tuesday, 6 January 2026 - 13:45 WIB

DPC PKB Apresiasi Program Peta Cinta Pemkab Jember

Monday, 5 January 2026 - 18:20 WIB

Pemkab Launching Program Peta Cinta, Warga Jember Kini Bisa Urus Adminduk di Kecamatan

Sunday, 4 January 2026 - 21:40 WIB

Penerbitan IUP Pertambangan Pasir Laut Jadi Rebutan KKP dengan ESDM, Owner Kabantara Grup Beberkan Penjelasannya

Saturday, 3 January 2026 - 12:24 WIB

Jalinan Harmoni Antar Umat Beragama, Satkoryon Banser Umbulsari PAM di Gereja Sidorejo

Wednesday, 31 December 2025 - 19:40 WIB

Menteri ESDM Sedang Prioritaskan IUP, Kabantara Grup Siap Kuasai Bauksit Indonesia

TERBARU

Ketua DPC PKB Jember Ayub Junaidi. (Foto: Frensia/Sigit).

Politia

DPC PKB Apresiasi Program Peta Cinta Pemkab Jember

Tuesday, 6 Jan 2026 - 13:45 WIB

Gambar Mitologi Larangan Politik Dalam Pendidikan (Frensia Grafis)

Opinia

Mitologi Larangan Politik Dalam Pendidikan

Monday, 5 Jan 2026 - 04:30 WIB