Frensia.Id- Kapolsek Jelbuk, Iptu Brisan akan menyelidiki siapa orang tua bayi yang ditemukan di dekat sungai keci tepi sawah. Selain itu, pihaknya juga akan mengungkap motif, mengapa bayi tersebut dibuang.
Sebelumnya, seorang bayi laki-laki ditemukan oleh warga sekitar yang merupakan seorang petani. “Saya mau kerja, ada bunyi yang saya kira musang. Setelah dilihat ternyata seorang bayi,” kata Hotib Umat, Selasa (31/12).
Sekitar jam 07:45 hampir jam 08:00 bayi tersebut ditemukan di sebuah lubang yang ditutupi dengan rumput. Warga tersebut kemudian menghubungi kepala dusun dan dilanjutkan laporannya kepada Polsek Jelbuk.
“Kami ke TKP, saat menemukan bayi itu langsung kami selimuti. Karena bayi ditemukan dalam keadaan telanjang kedinginan,” kata Kapolsek Jelbuk Iptu Brisan.
Kini bayi sudah dibawa ke Puskesmas dan sedang dilakukan perawatan. “Kita bawa ke Puskesmas dan dilakukan perawatan,” tambahnya.
Lebih lanjut kata Brisan, pihaknya akan melakukan penyelidikan mengenai siapa orang tua dari bayi tersebut. Dan mencari tahu apa motifnya, sehingga anaknya itu dibuang.
“Langkah selanjutnya kami akan melakukan penyelidikan siapa orang tua dari bayi tersebut, motifnya apa, sehingga bayinya dibuang,” ulasnya.
Saat ditanya apakah kemungkinan orang Jelbuk atau orang luar yang kemungkinan merupakan orang tua dari bayi tersebut, Brisan menjawab bahwa pihaknya masih akan melakukan penyelidikan lebih mendalam.
“Masih kami lakukan penyelidikan lebih dalam. Kami belum bisa berasumsi dan masih menunggu hasil penyelidikan,” pungkasnya.