Khofifah Instruksikan Percepat Perbaikan Jalan Rusak di Jember

Senin, 24 Februari 2025 - 13:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gambar

Gambar "Khofifah Instruksikan Percepat Perbaikan Jalan Rusak di Jember" sumber Times

Frensia.id – Khofifah Indar Parawansah, Gubernur Jawa Timur, intuksikan percepatan perbaikan kerusakan jalan provinsi di daerah Puger, Kabupaten Jember, yang sebelumnya menuai keluhan dari warga dan pengguna jalan.

Kondisi jalan sepanjang 46 kilometer tersebut mengalami kerusakan parah akibat tingginya mobilitas kendaraan industri bermuatan berat.

Menanggapi hal ini, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, langsung menginstruksikan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (DPUBM) Provinsi Jawa Timur untuk segera melakukan perbaikan.

“Kami sudah menginstruksikan DPUBM Jatim untuk melakukan kegiatan rekonstruksi pada jalan yang rusak strukturnya dan penambalan pada lubang-lubang di jalan,” ungkap Khofifah.

Meskipun tengah mengikuti kegiatan retreat di Akademi Militer Magelang, Khofifah tetap berkoordinasi dengan jajarannya guna memastikan persoalan ini segera tertangani.

“Saya meminta Pak Wagub Emil Elestianto Dardak untuk mengkoordinasikan langsung selama saya berada di Magelang,” ujar Khofifah dalam keterangannya, Minggu (24/2).

Baca Juga :  Nenek di Jember Tertembak Peluru Nyasar Saat Bermain dengan Cucu Belum Bisa Dimintai Keterangan

Sebagai langkah awal, Pemprov Jatim akan meningkatkan kualitas jalan Balung-Kasian-Puger dengan rigid beton sepanjang 2 kilometer.

Selain itu, PT Imasco Asiatic turut berkontribusi dalam pembenahan jalan dengan rigid beton sepanjang 500 meter ke arah selatan, melanjutkan pekerjaan yang dilakukan oleh DPUBM Jatim menuju kawasan industri.

“Pemprov Jatim akan meningkatkan kualitas jalan Balung-Kasian-Puger menjadi rigid beton sepanjang 2 km. Kemudian PT Imasco Asiatic juga akan membantu membenahi rigid beton sepanjang 500 m menyambung ke arah selatan melanjutkan pengerjaan oleh DPUBM menuju arah pabrik,” lanjutnya.

Proyek peningkatan jalan ini diperkirakan membutuhkan anggaran sebesar Rp30 miliar. DPUBM Jatim telah menandatangani kontrak per 20 Februari 2025 dan saat ini tengah dalam tahap persiapan pelaksanaan.

Baca Juga :  Silaturrahmi ke Kediaman Sufmi Dasco, AHY: Kebetulan Bertemu Ibu Puan Maharani

Selain peningkatan jalan dengan rigid beton, DPUBM Jatim juga akan melakukan rekonstruksi pada ruas jalan yang mengalami kerusakan struktural serta penambalan lubang yang tersebar di berbagai titik.

Khofifah menargetkan penambalan lubang dapat rampung sebelum Lebaran 2025, guna memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan.

Namun, ia juga mengingatkan bahwa selama proses perbaikan, arus lalu lintas tidak bisa ditutup sepenuhnya, sehingga kemungkinan munculnya lubang baru tetap ada.

Estimasi waktu perbaikan jalan ini keseluruhan diperkirakan mencapai tiga hingga empat bulan ke depan.

“Proses perbaikan akan kita kebut agar masyarakat dapat segera menikmati jalan yang lebih baik dan aman,” tegas Khofifah.

Diharapkan dengan percepatan perbaikan ini, keluhan masyarakat dapat teratasi dan akses transportasi di wilayah Jember semakin lancar.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Diduga Mempunyai Masalah Keluarga, Pria Paruh Baya di Jember Nekat Bunuh Diri
Pasutri di Jember Diseruduk Babi Hutan Liar Saat Mandi
Geram Tak Ada Itikad Baik dari Pelaku, Korban Dugaan Pelecehan Seksual di Jember Lapor Polisi
Pernah Terjadi Laka Hingga Menyebabkan Sopir Tewas, KAI Pasang Portal Atas di JPL 162 Jember
Tepati Janji, Gus Fawait Mulai Kebut Perbaikan Jalan di Jember
Pemkab Jember Bakal Hidupkan Kembali Bandara Notohadinegoro yang Mati Suri
Perempuan di Jember Mengaku Jadi Korban Begal Hingga Viral di Media Sosial, Begini Kronologi Lengkapnya
Megawati Ungkap Alasannya Gabung Petrokimia Gresik Setelah Tinggalkan Red Spark

Baca Lainnya

Jumat, 25 April 2025 - 17:27 WIB

Diduga Mempunyai Masalah Keluarga, Pria Paruh Baya di Jember Nekat Bunuh Diri

Jumat, 25 April 2025 - 17:19 WIB

Pasutri di Jember Diseruduk Babi Hutan Liar Saat Mandi

Selasa, 22 April 2025 - 17:49 WIB

Geram Tak Ada Itikad Baik dari Pelaku, Korban Dugaan Pelecehan Seksual di Jember Lapor Polisi

Selasa, 22 April 2025 - 13:17 WIB

Pernah Terjadi Laka Hingga Menyebabkan Sopir Tewas, KAI Pasang Portal Atas di JPL 162 Jember

Senin, 21 April 2025 - 22:30 WIB

Tepati Janji, Gus Fawait Mulai Kebut Perbaikan Jalan di Jember

TERBARU

Babi hutan liar saat sudah diburu warga (Sumber foto: istimewa)

Regionalia

Pasutri di Jember Diseruduk Babi Hutan Liar Saat Mandi

Jumat, 25 Apr 2025 - 17:19 WIB

Opinia

Fatayat NU, Geliat Perempuan dan Wajah Keadilan

Kamis, 24 Apr 2025 - 21:45 WIB