Mahasiswa FISIP UNEJ Lompat dari Lantai 8 Gedung C-Rissh, Kepolisian Selidiki apa Penyebabnya

Selasa, 24 Desember 2024 - 00:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mahasiswa FISIP UNEJ Lompat dari Lantai 8 Gedung C-Rissh, Kepolisian Selidiki apa Penyebabnya(Sumber foto: Sigit/Frensia.Id)

Mahasiswa FISIP UNEJ Lompat dari Lantai 8 Gedung C-Rissh, Kepolisian Selidiki apa Penyebabnya(Sumber foto: Sigit/Frensia.Id)

Frensia.Id- Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Negeri Jember (UNEJ) lompat dari lantai 8 gedung C-Rissh. Tubuhnya ditemukan tewas dalam keadaan terpelungkup, saat ini pihak kepolisian sedang menyelidiki apa penyebabnya.

Korban berinisial DRY, mahasiswa asal Tulungagung, Prodi Sosiologi semester 3. Sampai saat ini, publik masih menunggu hasil investigasi kepolisian untuk mengetahui apa yang menjadi penyebab DRY melompat dari lantai 8 hingga membuat dirinya tewas.

“Korban adalah mahasiswa semester tiga. Kami masih menunggu hasil investigasi dari pihak kepolisian untuk mengetahui penyebab pastinya,” kata Wakil Ketua Humas UNEJ, Iim Fahmi Ilman, Senin (23,12/2024).

Baca Juga :  Buka Puasa Gratis Sepanjang Ramadan 2025! Alfamart dan WINGS Group Gandeng Warteg UMKM di 36 Kota Bantu Kaum Duafa

Sugeng Piyanto, Kapolsek Sumbersari menyatakan bahwa pihaknya masih mengumpulkan barang bukti sebagai bahan penyelidikan penyebab korban bunuh diri.

“Terkait adanya orang yg melakukan bunuh diri ini, kami dari pihak kepolisian Kapolsek Sumbersari sedang mengumpulkan barang bukti atau istilahnya itu bahan penyelidikan. Penyebabnya apa, kemudian kenapa kok korban ini melakukan bunuh diri,” ujarnya, Senin (23/12/2024).

Kini pihak kepolisian masih dalam proses mengumpulkan keterangan dari saksi yang berada di TKP dan keterangan dari pihak keluarga. “Jadi kita masih mengumpulkan keterangan daripada saksi yg di TKP, maupun dari pihak keluarganya,” tambahnya.

Saat ditanya apakah sudah pasti korban melakukan tindakan bunuh diri, Sugeng menjawab bahwa berdasarkan hasil pengamatannya melalui rekaman cctv DRY sepertinya bunuh diri.

Baca Juga :  Perempuan di Jember Mengaku Jadi Korban Begal Hingga Viral di Media Sosial, Begini Kronologi Lengkapnya

“Melihat dari cctv sepertinya bunuh diri, karena informasi jatuh dari lantai 8. Kami masih menunggu pihak keluarga yang saat ini masih perjalanan dari Tulungagung ke Jember,” terangnya.

Lebih lanjut, Sugeng mengatakan bahwa pihaknya belum mengumpulkan barang bukti. Pihaknya hanya mengumpulkan identitas korban dan juga Handpone yang berada disaku korban.

“Belum mengumpulkan alat bukti yang ada di TKP, hanya mengumpulkan identitas dari korban. Baik identitas KTP kemudian HP yang ada disaku korban,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Diduga Mempunyai Masalah Keluarga, Pria Paruh Baya di Jember Nekat Bunuh Diri
Pasutri di Jember Diseruduk Babi Hutan Liar Saat Mandi
UM-PTKIN UIN KHAS Jember 2025, Siapkan Kuota 4.230 Mahasiswa Baru
Buku Nabiel A. Karim Hayaze’, Gambarkan Musik Gambus Sebagai Simfoni Perekat Bangsa
Geram Tak Ada Itikad Baik dari Pelaku, Korban Dugaan Pelecehan Seksual di Jember Lapor Polisi
Pernah Terjadi Laka Hingga Menyebabkan Sopir Tewas, KAI Pasang Portal Atas di JPL 162 Jember
Kartini, Lentera Pendidikan Perempuan
Tepati Janji, Gus Fawait Mulai Kebut Perbaikan Jalan di Jember

Baca Lainnya

Jumat, 25 April 2025 - 17:27 WIB

Diduga Mempunyai Masalah Keluarga, Pria Paruh Baya di Jember Nekat Bunuh Diri

Jumat, 25 April 2025 - 17:19 WIB

Pasutri di Jember Diseruduk Babi Hutan Liar Saat Mandi

Rabu, 23 April 2025 - 18:30 WIB

Buku Nabiel A. Karim Hayaze’, Gambarkan Musik Gambus Sebagai Simfoni Perekat Bangsa

Selasa, 22 April 2025 - 17:49 WIB

Geram Tak Ada Itikad Baik dari Pelaku, Korban Dugaan Pelecehan Seksual di Jember Lapor Polisi

Selasa, 22 April 2025 - 13:17 WIB

Pernah Terjadi Laka Hingga Menyebabkan Sopir Tewas, KAI Pasang Portal Atas di JPL 162 Jember

TERBARU

Babi hutan liar saat sudah diburu warga (Sumber foto: istimewa)

Regionalia

Pasutri di Jember Diseruduk Babi Hutan Liar Saat Mandi

Jumat, 25 Apr 2025 - 17:19 WIB

Opinia

Fatayat NU, Geliat Perempuan dan Wajah Keadilan

Kamis, 24 Apr 2025 - 21:45 WIB