Kesempatan Emas di BGN 2025: Jadi Kepala SPPG, Begini Syarat dan Prosesnya!

Rabu, 15 Januari 2025 - 07:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Frensia.id – Badan Gizi Nasional (BGN) membuka peluang emas bagi para profesional muda untuk bergabung sebagai Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di tahun 2025.

Posisi strategis ini akan ditempatkan di berbagai wilayah Indonesia sebagai bagian dari upaya BGN meningkatkan kualitas gizi masyarakat melalui program-program berkelanjutan.

Persyaratan Umum

BGN menetapkan sejumlah kriteria yang harus dipenuhi pelamar, di antaranya:

  1. Warga Negara Indonesia (WNI) berusia maksimal 30 tahun.
  2. Pendidikan minimal D-4/S-1 dari perguruan tinggi terakreditasi atau setara untuk lulusan luar negeri.
  3. Tidak memiliki catatan kriminal atau pernah diberhentikan tidak hormat dari instansi mana pun.
  4. Sehat jasmani dan rohani, dengan bukti surat dari rumah sakit pemerintah tipe C atau lebih.
  5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia, serta memenuhi syarat khusus bagi wanita dan yang sudah menikah.
  6. Tidak sedang terikat kontrak dengan instansi lain dan siap mengakhiri ikatan kerja jika dinyatakan lulus seleksi.
Baca Juga :  Hati-hati! Terlalu Banyak Olahraga Juga Mengurangi Kualitas Sperma

Dokumen yang Wajib Disiapkan

Calon pelamar harus melampirkan dokumen penting, seperti:

Surat lamaran, KTP, Kartu Keluarga, dan foto resmi berlatar putih.

Scan ijazah, daftar nilai/IPK, serta SKCK yang masih berlaku.

Surat keterangan sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba.

Kartu BPJS aktif, NPWP, dan surat pernyataan bermeterai Rp10.000,-.

Jadwal Seleksi dan Pelatihan

Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman resmi BGN: https://spp-indonesia.com. Berikut jadwal lengkapnya:

  1. Pendaftaran Online: 27 Desember 2024 – 15 Maret 2025.
  2. Seleksi Administrasi: 20 Maret 2025.
  3. Tes Seleksi (psikotest hingga wawancara): 6 April – 3 Mei 2025 dalam dua gelombang.
  4. Pelatihan Dasar Kemiliteran: 5 Mei – 3 Juli 2025.
  5. Pelatihan Manajerial: 4 Juli – 4 Agustus 2025.
Baca Juga :  Hati-hati! Terlalu Banyak Olahraga Juga Mengurangi Kualitas Sperma

Keuntungan Bergabung di BGN

Calon yang lulus seleksi akan diangkat sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Badan Gizi Nasional.

Selain gaji pokok ASN, tunjangan tambahan berdasarkan lokasi penempatan, beban kerja, dan lingkup tanggung jawab juga akan diberikan.

Kesempatan ini merupakan peluang luar biasa untuk berkontribusi pada peningkatan kesehatan masyarakat Indonesia sekaligus membangun karir yang gemilang. Jangan lewatkan!

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Hati-hati! Terlalu Banyak Olahraga Juga Mengurangi Kualitas Sperma
Perjuangkan Nasib Masyarakat Miskin, Warga Jember Demo Dinas Kesehatan
JPK Berakhir! Program Layanan Kesehatan Gratis Tergabung Dalam JKN, Begini Kata Ketua Komisi D DPRD Jember
Tangan dan Kaki Menghitam, Begini Keadaan Septia Kurnia Rini Sekarang
Pekerja Migran Indonesia Asal Jember Dipulangkan karena Sakit, Begini Kisahnya
Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia Jenguk Pekerja Migran Indonesia Asal Jember yang Dipulangkan karena Sakit, Begini Katanya
Dikunjungi BKKBN Persoalan Pernikahan Usia Dini, PWNU Jatim Perkenalkan GKMNU
Akademisi RSD dr. Soebandi Rekomendasi Strategi Menekan Angka Stunting dan Kematian Ibu-Bayi di Jember

Baca Lainnya

Minggu, 9 Februari 2025 - 04:00 WIB

Hati-hati! Terlalu Banyak Olahraga Juga Mengurangi Kualitas Sperma

Rabu, 15 Januari 2025 - 07:54 WIB

Kesempatan Emas di BGN 2025: Jadi Kepala SPPG, Begini Syarat dan Prosesnya!

Kamis, 9 Januari 2025 - 16:26 WIB

Perjuangkan Nasib Masyarakat Miskin, Warga Jember Demo Dinas Kesehatan

Selasa, 7 Januari 2025 - 15:37 WIB

JPK Berakhir! Program Layanan Kesehatan Gratis Tergabung Dalam JKN, Begini Kata Ketua Komisi D DPRD Jember

Jumat, 20 Desember 2024 - 17:45 WIB

Tangan dan Kaki Menghitam, Begini Keadaan Septia Kurnia Rini Sekarang

TERBARU

Kolomiah

Ramadhan, Setan Dipasung, Kenapa Maksiat Masih Subur?

Rabu, 12 Mar 2025 - 08:30 WIB

Kolomiah

Ramadhan dan Negeri yang Gemar Menunda

Selasa, 11 Mar 2025 - 12:23 WIB

Religia

Tiga Tingkatan Puasa: Syariat, Thoriqoh, Hakikat

Selasa, 11 Mar 2025 - 10:05 WIB