Mobil di Jalan Kaliurang Jember Terseret Arus Banjir

Minggu, 19 Januari 2025 - 16:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gambar Mobil di Jalan Kaliurang Jember Terseret Arus Banjir (Sumber: Gita Pamuji/Frensia)

Gambar Mobil di Jalan Kaliurang Jember Terseret Arus Banjir (Sumber: Gita Pamuji/Frensia)

Frensia.id- Sebuah mobil terseret arus banjir di jalan Kaliurang, Lingkungan Gumuk Kerang, Kecamatan Sumbersari, Jember. Mobil terseret banjir sekira 10 meter.

“Mobil itu memaksa lewat, akhirnya terbawa arus dan sempat terhenti di depan Alfamart. Setelah itu lanjut lagi berjalan dan akhirnya bisa terselamatkan,” kata Suranto Babinsa Sumbersari.

Secara terpisah, Roni ketua RT 4 lingkungan Gumuk Kerang menyampaikan bahwa mobil itu yang terseret air itu bisa diselamatkan sekitar jam 14:00 WIB.

“Mobil itu keseret air dan bisa diselamatkan sekitar jam 2,” katanya, Minggu (19/01/2025).

Saat ditanya oleh crew Frensia.Id mengenai penyebab banjir, Roni mengatakan bahwa debit air dari daerah Pelindu sangat besar. Sehingga air meluap di jalan Kaliurang.

Baca Juga :  Komitmen NU Ranting, Di Desa Purwoasri Jember, Adakan Lailatul Ijtima' Untuk Bermanfaat Pada Masyarakat

“Debit air dari daerah Pelindu sangat besar. Sehingga tidak bisa ditampung,” ucapnya.

Hunan memang mengguyur wilayah Jember sejak siang hingga sore ini. Hal itu berdampak pada banyaknya lokasi yang menjadi genangan banjir. Pasalnya, badan sungai atau drainase air tidak mampu menampung debit air.

Sementara itu, Kepala Dinas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember, Widodo menyebutkan bahwa ada beberapa titik lokasi yang terjadi banjir. Diantarnya, jalan Mastrip, jalan Kaliurang, dekat Perumahan gang Pentul di daerah Sumbersari, kemudian daerah Kecamatan Manggisa, di kecamatan Kaliwates pemukiman daerah kampus UIN KHAS Jember dan Desa Rambi Gundam kecamatan Rambipuji.

Baca Juga :  Mayat Lansia Ditemukan di Pinggir Sungai Ajung Pancakarya Jember

“Banyak lokasi banjir genangan karena luapan badan sungai. Ada beberapa titik yaitu jalan Mastrip, jalan Kaliurang, dekat Perumahan gang Pentul di daerah Sumbersari, kemudian daerah Kecamatan Manggisa, di kecamatan Kaliwates pemukiman daerah kampus UIN KHAS Jember dan Desa Rambi Gundam kecamatan Rambipuji,” terangnya.

Saat ini, pihak BPBD Jember masih melakukan asesment terkait dengan dampak dari banjir yang terjadi. Mereka juga masih melakukan proses penanganan di beberapa wilayah yang terendam banjir.

“Kami masih melakukan asesment terkait dengan dampak dari banjir yang terjadi. Termasuk menangani beberapa wilayah yang terendam banjir,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Gus Fawait Bentuk Satgas untuk Percepatan Penanganan Tenaga Honorer dan PPPK
Nenek Tima yang Hanyut di Sungai Bedadung Ditemukan Dalam Keadaan Tak Bernyawa
Pria Asal Lumajang Dimassa Warga Usai Kepergok Nyolong Motor di Kencong Jember
Sambut Bulan Suci Ramadan, DPC PKB Jember Adakan Ngabuburit Festival Band
Anak Sapi Berkaki 6 Hebohkan Warga Jember Sudah Mati, Berikut Fakta-Faktanya
Anak Sapi Berkaki 6 yang Hebohkan Warga Jember Ternyata Sudah Mati
Heboh! Anak Sapi Berkaki 6 Kagetkan Warga di Mundurejo Jember
Nenek di Jember Tertembak Peluru Nyasar Saat Bermain dengan Cucu Belum Bisa Dimintai Keterangan
Tag :

Baca Lainnya

Senin, 10 Maret 2025 - 23:53 WIB

Gus Fawait Bentuk Satgas untuk Percepatan Penanganan Tenaga Honorer dan PPPK

Senin, 10 Maret 2025 - 14:02 WIB

Nenek Tima yang Hanyut di Sungai Bedadung Ditemukan Dalam Keadaan Tak Bernyawa

Senin, 10 Maret 2025 - 13:58 WIB

Pria Asal Lumajang Dimassa Warga Usai Kepergok Nyolong Motor di Kencong Jember

Sabtu, 8 Maret 2025 - 18:05 WIB

Sambut Bulan Suci Ramadan, DPC PKB Jember Adakan Ngabuburit Festival Band

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:30 WIB

Anak Sapi Berkaki 6 Hebohkan Warga Jember Sudah Mati, Berikut Fakta-Faktanya

TERBARU

Kolomiah

Ramadhan, Setan Dipasung, Kenapa Maksiat Masih Subur?

Rabu, 12 Mar 2025 - 08:30 WIB

Kolomiah

Ramadhan dan Negeri yang Gemar Menunda

Selasa, 11 Mar 2025 - 12:23 WIB

Religia

Tiga Tingkatan Puasa: Syariat, Thoriqoh, Hakikat

Selasa, 11 Mar 2025 - 10:05 WIB