Mendadak Viral, “Babarsari” Ternyata Dijuluki Gotham City

Rabu, 19 Juni 2024 - 21:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Frensia.id- “Babarsari”, mendadak viral hari ini di media X, 19/06/2024. Keywordnya berjejer dengan informasi lain yang memang tengah viral. Ternyata secara kota ini sangat mengejutkan, dijuluki sebagai gotham city.

Sebab viralnya, diindikasikan karena telah terjadi video kerusuhan yang diposting beberapa akun di media. Sayang video yang beredar telah dikonfirmasi sebenarnya tidak terjadi di Babarsari. Hal demikian telah dikonfirmasi oleh pihak kepolisian setempat.

Kapolsek Depok Barat AKP Andika Arya Pratama telah membantah informasi terkait kerusuhan di wilayah Babarsari dan Kledokan, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Bahkan ia memberikan penjelasan bahwa kerusuhan sebenarnya terjadi di wilayah kota Yogyakarta.

Kenapa Babarsari masih tetap viral dan dibahas oleh nitizen? Tentu karena disebut sebagai gotham city.

Gotham city sendiri sebenarnya adalah sebuah kota fiktif yang menjadi latar utama dalam komik-komik Batman yang diterbitkan oleh DC Comics. Kota ini pertama kali muncul dalam “Batman 4” yang terbit pada tahun 1940. Sejak saat itu menjadi ikon dalam dunia komik sebagai rumah dari sang pahlawan, Batman.

Baca Juga :  Menakar Kepemimpinan Sai Yusuf: PMII Berperan, Jawa Timur Berperadaban

Barbarsari dijuluki sebagai gotham city, karena di wilayah ini sering terjadi kerusuhan. Tercatat ada beberapa kali tragedi yang tentu banyak memakan korban terjadi di wilayah ini.

Tercatat pada tahun 2012 dan 2018, pernah terjadi kericuhan antara warga setempat dan warga pendatang. Kedua kericuhan itu dipicu masalah segelintir orang sana, namun melebar dan memancing banyak pihak terlibat.

Tidak selalu dipicu oleh gesekan antara warga setempat dan pendatang. Pada tahun 2020, juga pernah terjadi bentrokan antara komunitas ojek online dengan debt collector.

Yang viral lagi, pada Juli 2022, Babarsari kembali menjadi sorotan publik ketika kerusuhan pecah dan sempat viral di media sosial. Insiden ini terjadi di sebuah tempat karaoke yang populer di kawasan tersebut.

Baca Juga :  PC GP Ansor Kencong Menggelar Pelantikan di Pendopo Wahyawibawagraha Bupati Jember, Ketua PAC Kencong: Angkat Topi Setinggi-tingginya

Kerusuhan dipicu oleh kejadian di mana seorang pengunjung menolak membayar tagihan setelah menikmati layanan di tempat karaoke itu. Ketegangan meningkat dengan cepat, melibatkan staf karaoke dan pengunjung lainnya, sehingga memicu keributan besar yang merembet ke luar tempat karaoke.

Video dan foto dari kejadian tersebut segera tersebar luas di media sosial, menimbulkan keprihatinan di kalangan masyarakat dan menarik perhatian pihak berwenang. Kerusuhan ini tidak hanya menyebabkan kerusakan fisik di tempat karaoke, tetapi juga meningkatkan ketegangan di antara komunitas lokal dan pengunjung dari luar daerah.

Kerusuhan demi kerusuhan benar-benar telah menjadikan kota ini disebut sebagai gotham city. Bahkan, juga tidak heran, jika ada yang memelesetkannya menjadi “Barbarsari”.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Sah! Perubahan APBD Banyuwangi Tahun Anggaran 2025 Diteken, DPRD Berharap Penguatan Ekonomi Jadi Prioritas
Menteri Agama Launching Kitab Tafsir Bercorak Teosofis, Diberi Judul Berdasarkan Nama Anak Ketiga
Menyambut Tahun Baru Hijriyah Ribuan Warga Desa Mundurejo Mengikuti Pawai Obor, Kasatkoryon Umbulsari: Aman Terkendali
Menghadiri Kegiatan Jambore Keris 2025, Menteri Kebudayaan Berharap Terdapat Empu Perempuan
Berkunjung ke Puskesmas Silo, Bupati Jember Beri Bantuan dan Motivasi ke Pasien
Ngantor di Desa, Bupati Jember Bawa Beberapa Layanan ke Silo
Bupati Jember Muhammad Fawait Berikan Beasiswa Pendidikan ke Anak Guru Ngaji
Istimewa! DPC PKB Jember Gelar Sarasehan-Sosialisasi Beasiswa Pendidikan untuk Santri

Baca Lainnya

Senin, 30 Juni 2025 - 23:10 WIB

Sah! Perubahan APBD Banyuwangi Tahun Anggaran 2025 Diteken, DPRD Berharap Penguatan Ekonomi Jadi Prioritas

Senin, 30 Juni 2025 - 17:33 WIB

Menteri Agama Launching Kitab Tafsir Bercorak Teosofis, Diberi Judul Berdasarkan Nama Anak Ketiga

Sabtu, 28 Juni 2025 - 23:39 WIB

Menyambut Tahun Baru Hijriyah Ribuan Warga Desa Mundurejo Mengikuti Pawai Obor, Kasatkoryon Umbulsari: Aman Terkendali

Sabtu, 28 Juni 2025 - 17:26 WIB

Menghadiri Kegiatan Jambore Keris 2025, Menteri Kebudayaan Berharap Terdapat Empu Perempuan

Sabtu, 28 Juni 2025 - 14:27 WIB

Berkunjung ke Puskesmas Silo, Bupati Jember Beri Bantuan dan Motivasi ke Pasien

TERBARU