Penembakan Donald Trump Membawa Kilas Balik Pembunuhan Pangeran Franz Ferdinand yang Menjadi Sebab Perang Dunia Pertama

Sunday, 21 July 2024 - 16:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto donald trump setelah menjalani perawatan medis

foto donald trump setelah menjalani perawatan medis

Frensia.id- Mantan presiden Amerika Serikat, Donald Trump nyaris menjadi korban penembakan, saat berkampanye di Pennsylvania, yang dilakukan oleh seorang pemuda berusia 20 tahun, bernama Thomas Matthew Crooks, sebagaimana menurut identifikasi FBI.

Hanya saja Trump haru menderita luka ringan, di bagian atas telinga kanannya. Setelah kejadian tersebut seketika ia berhasil dievakuasi dan menjalani perawatan medis.

Akibat peristiwa penembakan yang mengarah kepada orang yang pernah menjadi nomor satu di Amerika tersebut, didapati korban dari peserta kampanye, satu orang tewas dan dua orang luka parah.

Kejadian tersebut memberikan kilas balik dalam ingatan publik terhadap beberapa petinggi negara yang mencoba untuk dijadikan objek penembakan, salah satunya adalah John F.Kennedy.

Presiden Amerika serikat ke -35 tersebut ditembak saat kunjungannya ke Dallas bersama sang istri tercinta, Jacqueline.

Terdapat berbagai teori yang bersifat konspiratif, mencoba mengungkap latar belakang pembunuhan tersebut. Salah satunya yang dikemukakan oleh David E Kaiser. Bahwa motif utama dari kajadian tersebut erat kaitannya dengan situasi penting AS pada tahun 1950-an, yang mana pemerintah cukup antusias untuk memerangi organisasi mafia.

Selain itu, ia juga mengaitkan dengan percobaan pembunuhan terhadap presiden Kuba saat itu, Fidel Castro oleh agen CIA.

Baca Juga :  Demi Penguatan Wisata! Akademisi UIN KHAS Temui Kelompok Perempuan Desa Klatakan

Apa yang dialami oleh Trump dan Kennedy jelas melalui perencanaan yang matang dan berdasarkan motif yang tidak sepele.

Sebagai petinggi negara, terdapat alasan-alasan yang bersifat nasional bahkan internasional dan menjadi bahan kegeraman bagi pelakunya, hingga mereka mesti melakukan kenekatan untuk melakukan peristiwa yang akan senantiasa dikenang dalam sejarah.

Peristiwa Trump, juga membangkitkan ingatan publik terhadap peristiwa pemunuhan pangeran Franz Ferdinand dan istrinya, Shophie Cothek, pada 28 Juli 1914 ketika mereka berada di Sarajevo, Bosnia-Herzegovia. Kejadian tersebut menjadi motif utama yang menyulut perang dunia pertama berkecamuk.

Sang pangeran dan istri diketahui ditembak oleh anggota Black Hand salah seorang anggota teroris Serbia, bernama Gavrilo Princip.

Akhirnya kekaisaran Austria-Hongaria mesti mengambil sikap, dengan cara langsung memberikan ultimatum terhadap Serbia agar segera menyelesaikan perkara tersebut, tetapi justru tidak kunjung ditindaklanjuti.    

Sehingga terjadilah krisis yang bersifat diplomatik dan militer antara dua kubu dan kekuatan-kekuatan utama di Eropa.

Sebagai langkah terakhir dari tindak lanjut dan permintaan yang tidak digubris, maka Austria-Hongaria mendeklarasikan perang, hal ini dilakukan pada 28 Juli 1914.

Baca Juga :  Lulus Doktoral UIN KHAS, Warek I IAI Syaichona Mohammad Cholil Bongkar Perlawanan Ekonomi Khas Nyai Pesantren

Karena terdapat system aliansi, dalam waktu singkat beberapa negara turut berpartisipasi dengan cara menjalin afiliasi berdasarkan kedekatan dengan dua kubu negara tersebut dan menyatakan kesiapan dirinya untuk berperang.

Serbia mendapatkan dukungan dari Kekaisaran Rusia, Austria-Hongaria memperoleh dukungan dari Jerman. Prancis sebagai sekutu Rusia, turut bergabung, Jerman yang menduduki Belgia pada 4 Agustus membuat Inggris mesti berpihak pada Serbia.

Kasus pembunuhan pangeran Ferdinand memberi ilustrasi bahwa seorang bangsawan atau petinggi negara merupakan simbol dari negara tersebut dan menjadi representasi dari seluruh rakyat yang menempatkan posisinya di tempat terhormat. Sehingga kondisi yang menimpa satu orang saja dari kalangan elit politis, mempunyai imbas yang cukup luas. Hanya saja semuanya tidak bisa melulu disimpulkan dalam konteks perang.

Situasi yang menimpa mantan presiden Amerika Serikat, Donald Trump akan memberi pengaruh pada konstelasi politik di Amerika, minimimal sebagai akan keluar sebagai buntut dari kejadian dalam negeri setelah memperoleh respon dari mereka yang pro dan kontra.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Zainal Arifin Mochtar Dikukuhkan Guru Besar, Soroti Konservatisme Menggerus Independensi Lembaga Negara
Mimbar Demokrasi Tolak Pilkada Melalui DPRD, Sebut Demokrasi Semakin Mundur dan Perkuat Oligarki
Keren! UNIKHAMS Gelar International Conference On Education and Society (ICESY) 2026 di Taiwan
Kata Prof Eddy Hiariej, Konsep Kejahatan Seksual Tiap Negara Berbeda
Lulus Doktoral UIN KHAS, Warek I IAI Syaichona Mohammad Cholil Bongkar Perlawanan Ekonomi Khas Nyai Pesantren
Kejari Geledah Sekolah di Jember Usut Dugaan Korupsi BOS
Review Film Dokumenter KH Achmad Siddiq, Telaah Kiprah Perjuangan dan Pemikir Moderasi Beragama
​Kampung Kerapu Situbondo Luar Biasa! Dosen Syari’ah UIN KHAS: Bukti Sarjana Hukum Serbabisa

Baca Lainnya

Thursday, 15 January 2026 - 20:33 WIB

Zainal Arifin Mochtar Dikukuhkan Guru Besar, Soroti Konservatisme Menggerus Independensi Lembaga Negara

Thursday, 15 January 2026 - 20:07 WIB

Mimbar Demokrasi Tolak Pilkada Melalui DPRD, Sebut Demokrasi Semakin Mundur dan Perkuat Oligarki

Wednesday, 14 January 2026 - 23:07 WIB

Keren! UNIKHAMS Gelar International Conference On Education and Society (ICESY) 2026 di Taiwan

Tuesday, 13 January 2026 - 19:18 WIB

Kata Prof Eddy Hiariej, Konsep Kejahatan Seksual Tiap Negara Berbeda

Thursday, 25 December 2025 - 04:00 WIB

Lulus Doktoral UIN KHAS, Warek I IAI Syaichona Mohammad Cholil Bongkar Perlawanan Ekonomi Khas Nyai Pesantren

TERBARU

Foto: Istimewa

News

Perempuan di Jember Ditemukan Tewas saat Hanyut di Sungai

Sunday, 18 Jan 2026 - 20:02 WIB

Foto: Istimewa

Criminalia

Curanmor di Jember Tertangkap dan Diamuk Massa

Saturday, 17 Jan 2026 - 19:16 WIB