Frensia.id – Malam lailatul qadar merupakan malam yang banyak dinanti oleh kaum muslim karena dimalam tersebut seorang bisa mendapat pahala yang lebih baik dari ibadah 1000 bulan. Ahmad al-Shawi pun mempunyai anjuran amalan yang dapat dilakukan bagi seorang muslim.
Amalan yang dianjurkan untuk dilaksanakan pada mala lailatul qadar ini sebagaimana dijelaskan Ahmad al-Shawi dalam kitab Hasyiah Ala Tafsir Jalalainnya. Adapun amalan tersebut mnurut Ahmad al-Shawi dapat dilakukan oleh orang awam sekalipun di malam lailatul qadar.
Menurut Ahmad al-Shawi, seseorang bisa mengisi malam lailatul qadar dengan memperbanyak shalat malam atau qiyamul lail. Akan tetapi bagi seorang yang kesulitan shalat, bisa mengisi malan dengan membaca ayat atau surat al-Qur’an yang pahalanya melimpah sebagaimana dijelaskan Nabi Muhammad.
Ayat atau surat yang dianjurkan dibaca misalnya ayat al-kursi, dua ayat-ayat terakhir surat al-baqarah, surat al-zalzalah, al-kafirun, al-Ikhlas, dan surat yasin.
Adapun beberapa amalan yang dianjurkan pada malam lailatul qadar perspektif al-Shawi sebagai berikut:
- hendaknya memperbanyak dzikir, seperti istighfar, tasbih, tahmid,
tahlil, takbir, dan dzikir lainnya. - mengisi malam lailatul qadar dengan memperbanyak shalat malam atau qiyamul lail. Akan tetapi bagi seorang yang kesulitan shalat, bisa mengisi malan dengan membaca ayat atau surat al-Qur’an yang pahalanya melimpah sebagaimana hadits yang warid dari Nabi.
- membaca ayat al-kursi, dua ayat-ayat terakhir surat al-baqarah, surat al-zalzalah, al-kafirun, al-Ikhlas, dan surat yasin.
- memperbanyak dzikir, seperti istighfar, tasbih, tahmid, tahlil, takbir, dan dzikir lain.
- memperbanyak membaca shalawat kepada Nabi
- berdoa dengan apa yang dia cintai untuk dirinya dan untuk orang lain, baik yang masih hidup maupun yang telah wafat.
- menyisihkan harta untuk bersedekah
- memelihara anggota badan dari perbuatan maksiat
- dianggap cukup qiyam lailatulqadar dengan melaksanakan shalat maghrib, isya dan subuh secara berjamaah dimana pahalanya seperti melaksanakan shalat semalam penuh
- membaca dzikir;لا إله إلا الله الحليم الكريم، سبحان الله رب السماوات السبع ورب العرش العظيم sebanyak 3X.
- Amalan tersebut hendaknya dilakukan setiap malam.
Selain amalan pada malam lailatul qadar menurut al-Shawi ini, seorang muslim juga dianjurkan setiap malamnya untuk shalat fardhu dengan berjamaah, shalat malam, membaca al-Qur’an, dzikir dan berdoa, bersedekah, serta memperbanyak membaca shalawat.
Sehingga seseorang yang mengamalkan dan melaksanakan amalan tersebut akan berpotensi besar mendapatkan kemuliaan malam lailatul qadar.
Menurut Ahmad al-Shawi, hikmah tidak diberitahukannya waktu lailatul qadar adalah untuk memotivasi agar selalu bersungguh-sungguh dalam melakukan ibadah.