?>  Dorong Pelaku Usaha untuk Salurkan CSR, DPRD Jatim: CSR Bisa Jadi Solusi Pengentas Kemiskinan - Frensia

Dorong Pelaku Usaha untuk Salurkan CSR, DPRD Jatim: CSR Bisa Jadi Solusi Pengentas Kemiskinan

Thursday, 27 March 2025 - 13:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPRD Jatim saat dikonfirmasi (Sumber foto: Sigit Gita Pamuji)

Anggota DPRD Jatim saat dikonfirmasi (Sumber foto: Sigit Gita Pamuji)

Frensia.Id- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Timur, Satib, mendorong pelaku usaha untuk menyalurkan Corporate Social Responsibility (CSR). Menurutnya, CSR dapat menjadi solusi pengentasan kemiskinan di Jawa Timur.

CSR juga merupakan kewajiban perusahaan yang diatur dalam Undang-Undang. Kata Satib, peran serta dunia usaha sangat dibutuhkan dalam menciptakan kesejahteraan yang lebih merata.

“Dengan cara ini, kita bisa membantu pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan ekstrem dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” katanya, Rabu (26/03/2025).

Lebih lanjut kata Satib, semua perusahaan berbadan hukum wajib menjalankan regulasi terkait CSR sesuai aturan pemerintah daerah. Pemerintah juga memiliki tanggung jawab untuk terus melakukan sosialisasi aturan tersebut kepada para pelaku usaha.

“Dengan begitu, mereka bisa semakin sadar akan kewajiban sosialnya, ujarnya.

Menurut Satib, selain melakukan sosialisasi, pengawasan terhadap perusahaan dalam pencairan CSR juga perlu ditingkatkan. “Hal ini bertujuan agar program CSR benar-benar berjalan sesuai aturan yang berlaku,” paparnya.

Satib juga berharap agar antara pemerintah dengan dunia usaha bisa bersinergi. Dengan begitu, kesejahteraan masyarakat Jawa Timur bisa cepat terwujud.

“Jika semua pihak berperan aktif, maka kemiskinan bisa ditekan. Masyarakat juga bisa merasakan manfaat dari program-program yang telah dijalankan,” tandasnya.

Baca Juga :  Legislator DPRD Jatim Satib Salurkan Bantuan Motor Roda Tiga, Jadikan Sampah Bernilai Ekonomi
Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Kejari Tahan Tersangka Dugaan Korupsi Sosraperda yang Sempat Mangkir dari Panggilan
Sapa Masyarakat, Bupati Ajak Warga Panti Jember Jalan Sehat-Sosialisasikan Program Kesehatan
PKB Jember Gelar Pendidikan Kader Loyalis, Perkuat Loyalitas Generasi Muda Partai
UIN KHAS Jember Gelar Sosialisasi Fatwa KUPI: Lindungi Perempuan dari Praktik Sunat yang Membahayakan
DPRD akan Panggil 3 RSD Terkait Tunggakan Utang Ratusan M Buntut Program J-Keren
Peluncuran Dolomit Satara Bersamaan dengan Hari Pahlawan, Ini Harapan Jhi Lilur
Tiga RSD di Jember Krisis Obat Akibat Tunggakan Hutang J-Keren Ratusan M
PAC GP Ansor Umbulsari Menggelar Renungan Malam HSN, Wabup Jember: Pesantren Adalah Kompas Moral yang Tidak Boleh Patah

Baca Lainnya

Wednesday, 29 October 2025 - 21:08 WIB

Kejari Tahan Tersangka Dugaan Korupsi Sosraperda yang Sempat Mangkir dari Panggilan

Sunday, 26 October 2025 - 11:39 WIB

Sapa Masyarakat, Bupati Ajak Warga Panti Jember Jalan Sehat-Sosialisasikan Program Kesehatan

Thursday, 23 October 2025 - 22:16 WIB

UIN KHAS Jember Gelar Sosialisasi Fatwa KUPI: Lindungi Perempuan dari Praktik Sunat yang Membahayakan

Thursday, 23 October 2025 - 17:24 WIB

DPRD akan Panggil 3 RSD Terkait Tunggakan Utang Ratusan M Buntut Program J-Keren

Thursday, 23 October 2025 - 16:28 WIB

Peluncuran Dolomit Satara Bersamaan dengan Hari Pahlawan, Ini Harapan Jhi Lilur

TERBARU