Dzikir, Sholawat, dan Doa Bersama Warnai Hari Jadi ke-96 Kabupaten Jember, Bupati Hendy Siswanto Ajak Warga Bangun Jember yang Lebih Baik

Selasa, 24 Desember 2024 - 22:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Frensia.id – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-96 Kabupaten Jember, ribuan masyarakat memadati Alun-Alun Jember untuk mengikuti acara Dzikir, Sholawat, dan Doa Bersama. Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Jember, Ir. H. Hendy Siswanto, meskipun tanpa kehadiran Wakil Bupati Jember, Gus Firjaun, yang berhalangan hadir karena menghadiri acara di PWNU Surabaya.

Dalam sambutannya, Bupati Hendy Siswanto menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh masyarakat Jember atas doa dan dukungan selama masa kepemimpinannya. Ia juga meminta maaf atas segala kekurangan yang mungkin terjadi selama ia menjabat.

” Saya atas nama bupati Jember dan menyampaikan salam hormat dari wakil bupati Jember Gus Firjaun tidak bisa hadir malam hari ini karena ada acara di PWNU surabaya menyampaikan beribu-ribu terimakasih dan mohon maaf lahir dan batin atas semua doa dan dukungan selama kami memimpin Jember” ungkap Bupati Hendy saat memberikan sambutan (Selasa,24/12/2024)

Baca Juga :  Massa Aksi Bakar Foto dan Tabur Bunga Kabinet Merah Putih di Depan DPRD Jember

Ia juga mengapresiasi kerja keras berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, serta seluruh jajaran pemerintah daerah, yang telah bersama-sama berkontribusi untuk kemajuan Jember.

“ucapan terimakasih kami sampai saat ini sudah cukup banyak yang diperoleh yang dihasilkan atas kerja keras temen-temen masyarakat Jember, para tokoh agama, tokoh masyarakat, temen-temen UPT, karyawan pemkab Jember” Ujarnya

Bupati Hendy menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan kebersamaan dalam membangun masa depan Jember yang lebih baik.

” Kedepan kita berharap apa yang sudah kita lakukan harus kita perjuangkan bersama-sama, mari kita hidup rukun bersama-sama, saling dua bi dua, sehingga jember akan semakin baik dan bahagia kedepan” ajaknya.

Baca Juga :  Tuhan, Maaf Puasaku Masih Egois

Menutup sambutannya, Bupati Hendy menyampaikan harapannya agar di usia yang hampir seabad, Kabupaten Jember diharapkan mampu terus berkembang menjadi daerah yang sejahtera dan harmonis, terus diberkahi dan sejahtera. Ia juga berharap ulang tahun Jember berikutnya menjadi momentum untuk pencapaian yang lebih baik bagi generasi mendatang. 

“Apa yang lakukan semua ini adalah esensinya akan memberikan yang terbaik untuk anak cucu kita kedepan. Di ulang tahun jember yang 96 tahun mudah-mudahan tahun depan kita akan semakin lebih baik lagi dan seterusnya sehingga jember semakin berkah dan sejahtera untuk kita semua.” Pungkasnya

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Perempuan di Jember Mengaku Jadi Korban Begal Hingga Viral di Media Sosial, Begini Kronologi Lengkapnya
Megawati Ungkap Alasannya Gabung Petrokimia Gresik Setelah Tinggalkan Red Spark
Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan
Megawati Pulang ke Tanah Air, Tepis Alasan Kepulangan Karena Ibunya Sakit-Sakitan
Banyak Jalan Rusak di Kabupaten Jember, Bupati Fawait akan Lakukan Perbaikan Jalan Mulai Minggu Ini
Istimewa! 13 Anggota Balad Grup Timba Ilmu Budidaya Rumput Laut di Kementerian Kelautan dan Perikanan
Menteri Desa Ajak Ansor Jatim Kolaborasi Membangun Desa
Targetkan Satu Miliar Pohon Kelapa Dalam Sepuluh Tahun, RAKESA Siap Berkebun Satu Juta Kelapa di Tahun 2025

Baca Lainnya

Minggu, 20 April 2025 - 15:41 WIB

Perempuan di Jember Mengaku Jadi Korban Begal Hingga Viral di Media Sosial, Begini Kronologi Lengkapnya

Jumat, 18 April 2025 - 12:39 WIB

Megawati Ungkap Alasannya Gabung Petrokimia Gresik Setelah Tinggalkan Red Spark

Selasa, 15 April 2025 - 21:54 WIB

Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan

Selasa, 15 April 2025 - 17:43 WIB

Megawati Pulang ke Tanah Air, Tepis Alasan Kepulangan Karena Ibunya Sakit-Sakitan

Senin, 14 April 2025 - 23:05 WIB

Banyak Jalan Rusak di Kabupaten Jember, Bupati Fawait akan Lakukan Perbaikan Jalan Mulai Minggu Ini

TERBARU

Gambar Gaya Komunikasi Gibran, Dikaji Sejumlah Peneliti (Sumber: Frensia Grafis)

Politia

Gaya Komunikasi Gibran, Dikaji Sejumlah Peneliti

Minggu, 20 Apr 2025 - 13:58 WIB