Frensia.id – CEO X Elon Musk berjanji akan membawa beberapa warga Amerika Serikat ke planet Mars jika Donald Trump memenangkan Pemilihan Presiden pada November mendatang.
Namun, ia juga menyatakan bahwa perjalanan manusia ke Mars untuk pertama kalinya akan batal jika Kamala Harris terpilih menjadi presiden.
Oleh karenanya, CEO X tersebut menyatakan warga AS tidak bisa ikut ke Mars jika mereka memilih ke Calon Presiden dari Partai Demokrat tersebut.
“SpaceX berencana meluncurkan sekitar lima Starship tanpa awak ke Mars dalam dua tahun. Saya mempunyai banyak kekhawatiran mengenai potensi rezim Kamala, sebab ini bisa membatalkan rencana SpaceX ke Mars, serta jadi malapetaka bagi kehidupan manusia,” ujar Musk.
Sebagai informasi, SpaceX adalah produsen transportasi luar angkasa dan dirgantara yang didirikan pada tahun 2002 oleh Elon Musk.
Perusahaan ini berencana meluncurkan sekitar lima Starship tanpa awak ke Mars dalam dua tahun, dan akan memberangkatkan starship berawak dalam empat tahun. (*)