Hebat! Kekuatan Fiskal Terbatas, Pemerintah dan DPRD Jember Kompak Entaskan Kemiskinan

Wednesday, 20 November 2024 - 02:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Daerah bersama Pimpinan DPRD Jember saat Rapat Paripurna (Sumber: Istimewa)

Pemerintah Daerah bersama Pimpinan DPRD Jember saat Rapat Paripurna (Sumber: Istimewa)

Frensia.id – Kekuatan fiskal tahun 2025 dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD) Kabupaten Jember direncanakan sebesar Rp 4,648 triliun.

Sekalipun mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya di angka Rp4,3 triliun, Pjs Bupati Jember Imam Hidayat menyatakan bahwa kekuatan fiskal Kabupaten Jember memiliki keterbatasan.

Hal tersebut dipaparkan dalam acara Penyampaian Nota Pengantar R-APBD T.A 2025 pada Rapat Paripurna DPRD Jember, Senin (18/11/2024) lalu.

Ia menyebut beberapa prioritas APBD pada tahun 2025, seperti bidang pendidikan, infrastruktur, serta gaji pegawai diprediksi mengalami peningkatan cukup signifikan karena rektutmen ASN dan PPPK direncanakan mencapai 2.000 pegawai.

Selain itu, sekalipun Kabupaten Jember memiliki keterbatasan fiskal, Imam menyebut Pemkab akan tetap mendukung program-program prioritas nasional yang telah direncanakan.

Baca Juga :  Penerbangan Jember-Denpasar yang Digagas Gus Fawait Resmi Beroperasi

“seperti pengendalian inflasi, penghapusan kemiskinan ekstrem, penurunan stunting, peningkatan investasi, serta peningkatan infrastruktur pelayanan publik,” urainya.

Dalam hal penghapusan kemiskinan ekstrem, pihaknya berkomitmen dengan berupaya untuk mendapatkan insentif fiskal kembali di tahun-tahun yang akan datang.

“di tahun 2024, Pemerintah Pusat memberikan insentif fiskal kepada Pemerintah Kabupaten Jember yang dinilai berprestasi dalam upaya penghapusan kemiskinan ekstrem,” sambungnya.

Sementara itu, Ketua DPRD, Ahmad Halim menyampaikan bahwa pihaknya berkewajiban untuk memastikan kesinambungan program dalam RAPBD dengan program-program prioritas nasional, khususnya perihal mengentaskan kemiskinan.

“salah satunya bagaimana memberikan bantuan rumah layak huni bagi masyarakat tidak mampu atau masyarakat miskin,” imbuhnya.

Hal demikian, karena selain masyarakat tidak mampu mendapatkan bantuan bahan pokok, melalui PKH. Pemerintah daerah, provinsi, maupun pusat juga memberikan bantuan renovasi rumah tidak layak huni (RTLH) untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Tabrakan Beruntun Libatkan 3 Kendaraan di Jember, Pengendara Motor Luka

“Karena itu masalah pokok. Targetnya adalah ada penurunan masyarakat miskin di Kabupaten Jember,” pungkasnya.

Senada dengan hal tersebut, Wakil Ketua DPRD, Dedy Dwi Setiawan menyampaikan sudah melakukan beberapa langkah untuk adanya kemajuan dalam bantuan RTLH.

“Saya sudah berkomunikasi dengan pihak dinas, yang rencana tahun depan hanya dianggarkan 100 RTLH, kita meminta ada penambahan minimal dua kali lipat,” ujar politisi Partai NasDem itu saat dihubungi crew frensia.id.

Selain itu, pihaknya juga mulai melakukan pendataan bekerjasama dengan pihak pemerintah desa, agar program yang akan direalisasikan tidak salah sasaran

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Sambut HUT Partai ke-53, DPC PDI Perjuangan Banyuwangi Gelar Khotmil Qur’an dan Santunan Yatim Piatu
Ribuan Pekerja Perkebunan Gelar Aksi Damai Soroti Konflik JCE–Blawan
Serah Terima Jabatan Direksi, PJ Sekda Minta Prestasi Perumdam Jember Tak Menurun
DPC PKB Apresiasi Program Peta Cinta Pemkab Jember
Pemkab Launching Program Peta Cinta, Warga Jember Kini Bisa Urus Adminduk di Kecamatan
Penerbitan IUP Pertambangan Pasir Laut Jadi Rebutan KKP dengan ESDM, Owner Kabantara Grup Beberkan Penjelasannya
Jalinan Harmoni Antar Umat Beragama, Satkoryon Banser Umbulsari PAM di Gereja Sidorejo
Menteri ESDM Sedang Prioritaskan IUP, Kabantara Grup Siap Kuasai Bauksit Indonesia

Baca Lainnya

Friday, 9 January 2026 - 21:12 WIB

Sambut HUT Partai ke-53, DPC PDI Perjuangan Banyuwangi Gelar Khotmil Qur’an dan Santunan Yatim Piatu

Tuesday, 6 January 2026 - 15:55 WIB

Ribuan Pekerja Perkebunan Gelar Aksi Damai Soroti Konflik JCE–Blawan

Tuesday, 6 January 2026 - 13:45 WIB

DPC PKB Apresiasi Program Peta Cinta Pemkab Jember

Monday, 5 January 2026 - 18:20 WIB

Pemkab Launching Program Peta Cinta, Warga Jember Kini Bisa Urus Adminduk di Kecamatan

Sunday, 4 January 2026 - 21:40 WIB

Penerbitan IUP Pertambangan Pasir Laut Jadi Rebutan KKP dengan ESDM, Owner Kabantara Grup Beberkan Penjelasannya

TERBARU

Foto: Tangkapan Layar dari Media Sosial.

News

Perempuan di Jember Tewas Tertemper Kereta Api

Friday, 9 Jan 2026 - 19:40 WIB

Foto Betrand Russel (Sumber: Arif)

Kolomiah

Ketika Usaha Mengkhianati Hasil

Wednesday, 7 Jan 2026 - 22:18 WIB