Catat! Ini Jadwal Pembelajaran dan Liburan Sekolah Ramadan 2025

Rabu, 22 Januari 2025 - 13:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi Jadwal Pembelajaran dan Libur Sekolah Ramadan 2025 (Sumber: Instagram/ @kemendikdasmen)

Ilustrasi Jadwal Pembelajaran dan Libur Sekolah Ramadan 2025 (Sumber: Instagram/ @kemendikdasmen)

Frensia.id – Pemerintah melalui tiga kementerian telah menerbitkan Surat Edaran Bersama mengenai pelaksanaan pembelajaran selama bulan Ramadan 1446 Hijriah/2025 Masehi.

Secara umum, melalui surat edaran bersama tersebut pemerintah berupaya menyesuaikan jadwal kegiatan pembelajaran dengan kalender pemerintah yang mencakup awal Ramadan, Idulfitri, serta cuti bersama.

Surat edaran tersebut tertuang dalam Surat Edaran Nomor 2 Tahun 2025, Nomor 2 Tahun 2025, dan Nomor 400.1/320/SJ ini ditandatangani oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti, Menteri Agama Nasaruddin Umar, serta Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian pada 20 Januari 2025.

Dalam edaran tersebut, terdapat tujuh ketentuan yang mengatur pelaksanaan kegiatan pendidikan di bulan suci Ramadan. Salah satunya adalah bahwa pembelajaran di sekolah tetap dilaksanakan dari tanggal 6 hingga 25 Maret 2025.

Baca Juga :  UM-PTKIN UIN KHAS Jember 2025, Siapkan Kuota 4.230 Mahasiswa Baru

Jadwal Pembelajaran di Bulan Ramadan:

  1. Pembelajaran Mandiri pada Awal RamadanPada tanggal 27 dan 28 Februari serta 3 hingga 5 Maret 2025, pembelajaran akan dilaksanakan secara mandiri di lingkungan keluarga, tempat ibadah, atau masyarakat sesuai dengan penugasan yang diberikan oleh sekolah atau madrasah.
  2. Pembelajaran di Sekolah selama Ramadan

Pembelajaran tatap muka di sekolah akan dimulai pada tanggal 6 Maret dan berlangsung hingga 25 Maret 2025.

  • Kegiatan pembelajaran akan kembali dilanjutkan pada 9 April 2025 setelah libur Idulfitri.

Selain itu, libur bersama untuk Idulfitri bagi sekolah dan madrasah dijadwalkan mulai tanggal 26 hingga 28 Maret, dan 2 hingga 8 April 2025.

Sementara itu, selama bulan Ramadan, sekolah juga diharapkan mengadakan kegiatan yang dapat meningkatkan iman, takwa, dan akhlak mulia, seperti tadarus Al-Qur’an, pesantren kilat, serta kajian keislaman bagi peserta didik Muslim.

Baca Juga :  Buku Nabiel A. Karim Hayaze', Gambarkan Musik Gambus Sebagai Simfoni Perekat Bangsa

Dalam surat edaran bersama itu Pemerintah daerah diminta untuk menyiapkan perencanaan kegiatan pembelajaran selama bulan Ramadan, serta menyelaraskan waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran di sekolah-sekolah di wilayah masing-masing.

Kementerian Agama juga memiliki peran penting dalam menyiapkan perencanaan pembelajaran di madrasah dan satuan pendidikan keagamaan, serta memastikan penyelarasan waktu kegiatan pembelajaran selama Ramadan.

Demikian juga, Orang tua atau wali peserta didik diharapkan dapat mendampingi dan membimbing anak-anaknya dalam menjalankan ibadah selama bulan Ramadan, serta memantau kegiatan belajar mandiri yang diberikan oleh sekolah.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

UM-PTKIN UIN KHAS Jember 2025, Siapkan Kuota 4.230 Mahasiswa Baru
Buku Nabiel A. Karim Hayaze’, Gambarkan Musik Gambus Sebagai Simfoni Perekat Bangsa
Kartini, Lentera Pendidikan Perempuan
Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan
Model Kurikulum Murray Print: Solusi Menggapai Pendidikan Progresif
Lima Jawaban Elegan Untuk Pertanyaan Sensitif Saat Lebaran
Pandangan Plato Mengenai Swasembada
Tentang Protes RUU TNI, Komentar Deddy Corbuzier Dianggap Keliru

Baca Lainnya

Rabu, 23 April 2025 - 18:30 WIB

Buku Nabiel A. Karim Hayaze’, Gambarkan Musik Gambus Sebagai Simfoni Perekat Bangsa

Selasa, 22 April 2025 - 12:47 WIB

Kartini, Lentera Pendidikan Perempuan

Selasa, 15 April 2025 - 21:54 WIB

Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan

Sabtu, 5 April 2025 - 17:32 WIB

Model Kurikulum Murray Print: Solusi Menggapai Pendidikan Progresif

Selasa, 1 April 2025 - 08:23 WIB

Lima Jawaban Elegan Untuk Pertanyaan Sensitif Saat Lebaran

TERBARU

Babi hutan liar saat sudah diburu warga (Sumber foto: istimewa)

Regionalia

Pasutri di Jember Diseruduk Babi Hutan Liar Saat Mandi

Jumat, 25 Apr 2025 - 17:19 WIB

Opinia

Fatayat NU, Geliat Perempuan dan Wajah Keadilan

Kamis, 24 Apr 2025 - 21:45 WIB