Komisi C DPRD Jember Pastikan Kesiapan Reaktivasi Bandara Notohadinegoro

Friday, 15 August 2025 - 11:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komisi C saat melakukan inspeksi mendadak ke Bandara Notohadinegoro (Sumber foto: Sigit)

Komisi C saat melakukan inspeksi mendadak ke Bandara Notohadinegoro (Sumber foto: Sigit)

Frensia.Id- Komisi C DPRD Jember melakukan inpeksi mendadak (Sidak) untuk memastikan kesiapan Reaktivasi Bandara Notohadinegoro. Reaktivasi secara resmi akan dilakukan pada 17 Agustus 2025.

Ketua Komisi C DPRD Jember, Ardi Pujo Prabowo menyampaikan, kesiapan Bandara Notohadinegoro hari ini sudah hampir 100 persen. Tinggal beberapa detail kecil yang perlu diperhatikan.

“Kami bersama Dishub memastikan kesiapan Bandara Notohadinegoro sebelum pelaksanaan reaktivasi pada tanggal 17 Agustus besok. Alhamdulillah, progresnya sudah 96 persen saat ini,” katanya, Jum’at (15/08/2025).

Selanjutnya kata dia, terkait beberapa kekurangan seperti lesensi petugas bandara dan alat-alat rusak lainnya, sudah ditangani oleh Dinas Perhubungan. Dalam waktu dekat, semuanya akan terselesaikan.

“Untuk lisensi ini sekarang sudah berproses untuk diaktifkan kembali. Terlebih kagi untuk alat dan beberapa detail lainnya, semua akan diselesaikan,” ujarnya.

Ardi menambahkan, beberapa waktu lalu sudah ada Dirjen Kementrian Perhubungan yang datang ke Bandara Notohadinegoro. Kata mereka, Bandara ini sudah layak beroperasi dan tinggal dilakukan aktivasi saja.

“Sesuai arahan Dirjen Kementerian Perhubungan, bandara kita sudah layak untuk beroperasi. PR kita saat ini adalah membangun optimisme agar bandara kita ini bisa berkembang,” paparnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Perhubungan Gatot Triyono menyampaikan, kesiapan tekhnis lainnya sudah rampung. Hanya beberapa alat yang perlu ditindaklanjuti, seperti mesin x-ray yang saat ini masih dalam tahap perbaikan.


“Kami proses perbaikan dalam waktu dekat sudah selesai. Tanggal 17 semua sudah ready dan siap,” ungkapnya.

“Kami akan pastikan dan kami akan upayakan hal tersebut,” tandasnya.

Baca Juga :  Disebut Maling Saat Sidak Irigasi, Anggota DPRD Jember Lapor ke Polres
Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Diduga Ada Kriminalisasi Advokat, FKA Datangi Mapolres Jember
Akhirnya, Gus Yahya dan Rois Am Islah! Titik Damai Konflik NU
Lupakan Dinamika Internal, PAC PDI Perjuangan se Banyuwang Bersatu Dukung Rekomendasi Partai
Gus Fawait Genjot Sektor Pertanian Jember, Anggaran 2025 Pecahkan Rekor 4 Dekade!
Ibu di Jember Diduga Aniaya Bayinya Hingga Tewas
Ana Aniaty Pimpin DPC PDI Perjuangan Banyuwangi! 3 Perempuan Pejuang Jadi KSB
Kakek di Jember Ditemukan Tewas di Kebun Tebu
KAI Jember Siapkan 144 Ribu Tiket untuk Libur Nataru, Ada Diskon 30%!

Baca Lainnya

Friday, 26 December 2025 - 19:44 WIB

Diduga Ada Kriminalisasi Advokat, FKA Datangi Mapolres Jember

Thursday, 25 December 2025 - 21:05 WIB

Akhirnya, Gus Yahya dan Rois Am Islah! Titik Damai Konflik NU

Thursday, 25 December 2025 - 15:38 WIB

Lupakan Dinamika Internal, PAC PDI Perjuangan se Banyuwang Bersatu Dukung Rekomendasi Partai

Monday, 22 December 2025 - 18:15 WIB

Gus Fawait Genjot Sektor Pertanian Jember, Anggaran 2025 Pecahkan Rekor 4 Dekade!

Monday, 22 December 2025 - 16:16 WIB

Ibu di Jember Diduga Aniaya Bayinya Hingga Tewas

TERBARU

FKA saat di depan Mapolres Jember (Foto: Istimewa).

Regionalia

Diduga Ada Kriminalisasi Advokat, FKA Datangi Mapolres Jember

Friday, 26 Dec 2025 - 19:44 WIB

Surat Cinta Franz Kafka Diterjemahkan ke Bahasa Indonesia (Sumber: Grafis Arif)

Destinia

Surat Cinta Franz Kafka Diterjemahkan ke Bahasa Indonesia

Thursday, 25 Dec 2025 - 22:26 WIB

Gambar Akhirnya, Gus Yahya dan Rois Am Islah! Titik Damai Konflik NU (Sumber: NUonline)

Politia

Akhirnya, Gus Yahya dan Rois Am Islah! Titik Damai Konflik NU

Thursday, 25 Dec 2025 - 21:05 WIB