Momen Wisuda RA. Nurul Mubarok Dengan Mencuci Kaki Orang Tua, Buat Suasana Tangis Bahagia

Sunday, 14 July 2024 - 22:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Frensia.id – Raudatul Athfal (RA) Nurul Mubarok melaksanakan acara Halflatul Imtihan dan wisuda angkatan yang ke XVI. Acara ini merupakan puncak dari akhir proses pembelajaran siswa yang digelar di halaman Lembaga Pendidikan Islam Nurul Mubarok. (Sabtu, 13/07/2024)

Momen Wisuda RA. Nurul Mubarok tersebut diisi berbagai acara seperti demonstrasi, prosesi penobatan wisuda, mars perpisahan, mencuci dan mencium kaki orang tua oleh peserta wisuda. Lembaga yang berlokasi di Desa Sukorambi ini sudah sejak lama mengisi acara wisuda dengan membasuh kaki orang tua.

Ustad Umarul Faruq Ketua Yayasan LPI. Nurul Mubarok menuturkan wisuda RA. Nurul Mubarok dengan membasuh dan mencium kaki orang tua yang dilakukan peserta wisuda hampir mencapai satu dasawarsa.

“Sudah sejak lama hampir 10 tahun, wisuda RA. Nurul Mubarok di lembaga kami ini yang diisi selain demontrasi, prosesi wisuda, membasuh dan mencium kaki orang tua oleh peserta wisuda.” Ujar Ustad Umarul Faruk saat ditemui dikediamannya

Baca Juga :  Kakek di Jember Ditemukan Tewas di Kebun Tebu

Mulyadi, S.Sos sebagai salah satu dewan penasehat di LPI. Nurul Mubarok menyampaikan tujuan membasuh dan mencium kaki orang tua pada momen wisuda, untuk menanamkan kepada peserta didik untuk berbakti kepada orang tuanya.

“Tujuan kami kenapa acara wisuda diisi dengan membasuh dan mencium kaki orang tua, kami ingin menanamkan sikap berbakti kepada orang tua. Jadi, di momen yang bahagia karena mereka wisuda yang sebentar lagi memasuki gerbang pendidikan Sekolah Dasar, tertanam di hati mereka tentang berbakti kepada orang tuanya.” Ujarnya

Ustadzah Muflihah, salah satu guru di RA. Nurul Mubarok menyampaikan, agar orang tua mendoakan kesuksesan bagi anaknya yang sudah lulus dan akan menapaki pendidikan yang lebih tinggi.

“Anak-anak kami saat momen wisuda membasuh dan mencium kaki orang tuanya, ingin di momen bahagia ini diisi dengan doa dan harapan untuk kesuksesan anaknya yang sudah lulus. Disaat peserta wisuda membasuh dan mencium kaki orang tuanya, mereka mendoakan anaknya agar pendidikan kedepan lancar dan sukses” Tutur Ibu Muflihah

Baca Juga :  Lupakan Dinamika Internal, PAC PDI Perjuangan se Banyuwang Bersatu Dukung Rekomendasi Partai

Suasana tangis bahagia terjadi pada momen Wisuda RA Nurul Mubarok tersebut disaat mencuci kaki orang Tua. Hal ini disampaikan oleh Ibu Kayla, salah satu orang tua peserta wisuda.

“Kami tidak bisa menahan air mata, menangis bahagia melihat anak kami lulus. Apalagi saat anak kami membasuh dan mencium kaki, kami semakin menangis dan mendokan mereka semoga menjadi anak sukses, mudah dalam pendidikannya dan barokah ilmunya.” Ujarnya

“Kami tidak bisa berbuat apa-apa, kami ucapakan terimakasih Nurul Mubarok sudah mendidik anak kami. Kami bangga dengan acara seperti ini”. Tambahnya

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Sambut HUT Partai ke-53, DPC PDI Perjuangan Banyuwangi Gelar Khotmil Qur’an dan Santunan Yatim Piatu
Ribuan Pekerja Perkebunan Gelar Aksi Damai Soroti Konflik JCE–Blawan
Penerbitan IUP Pertambangan Pasir Laut Jadi Rebutan KKP dengan ESDM, Owner Kabantara Grup Beberkan Penjelasannya
Jalinan Harmoni Antar Umat Beragama, Satkoryon Banser Umbulsari PAM di Gereja Sidorejo
Menteri ESDM Sedang Prioritaskan IUP, Kabantara Grup Siap Kuasai Bauksit Indonesia
Refleksi Akhir Tahun: PUSHAM dan PSAD UII Soroti Mandeknya Reformasi, Ajukan Lima Tuntutan pada Pemerintahan Prabowo–Gibran
Pemkab Bondowoso Perkuat Percepatan Pengentasan Kemiskinan
Pemkab Bondowoso Matangkan Pilkades PAW 2026, Bupati Tekankan Kepastian Hukum dan Kualitas Kepemimpinan Desa

Baca Lainnya

Friday, 9 January 2026 - 21:12 WIB

Sambut HUT Partai ke-53, DPC PDI Perjuangan Banyuwangi Gelar Khotmil Qur’an dan Santunan Yatim Piatu

Tuesday, 6 January 2026 - 15:55 WIB

Ribuan Pekerja Perkebunan Gelar Aksi Damai Soroti Konflik JCE–Blawan

Sunday, 4 January 2026 - 21:40 WIB

Penerbitan IUP Pertambangan Pasir Laut Jadi Rebutan KKP dengan ESDM, Owner Kabantara Grup Beberkan Penjelasannya

Saturday, 3 January 2026 - 12:24 WIB

Jalinan Harmoni Antar Umat Beragama, Satkoryon Banser Umbulsari PAM di Gereja Sidorejo

Wednesday, 31 December 2025 - 19:40 WIB

Menteri ESDM Sedang Prioritaskan IUP, Kabantara Grup Siap Kuasai Bauksit Indonesia

TERBARU

Foto: Tangkapan Layar dari Media Sosial.

News

Perempuan di Jember Tewas Tertemper Kereta Api

Friday, 9 Jan 2026 - 19:40 WIB

Foto Betrand Russel (Sumber: Arif)

Kolomiah

Ketika Usaha Mengkhianati Hasil

Wednesday, 7 Jan 2026 - 22:18 WIB