Cepat Daftar! BSI Buka Lowongan Kerja, S1 Lintas Jurusan

Senin, 23 September 2024 - 07:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ganbar Cepat Daftar! BSI Buka Lowongan Kerja, S1 Lintas Jurusan (Sumber: Istimewa)

Ganbar Cepat Daftar! BSI Buka Lowongan Kerja, S1 Lintas Jurusan (Sumber: Istimewa)

Frensia.id- Cepat daftar! PT Bank Syariah Indonesia (BSI) Tbk (Persero) memberikan kesempatan emas bagi lulusan S1 dari berbagai jurusan untuk bergabung dalam program Officer Development Program (ODP) yang pendaftarannya dibuka hingga 30 September 2024. Program ini dirancang untuk mengasah kemampuan calon pemimpin masa depan di industri perbankan syariah.

Jangan lewatkan peluang ini untuk berkontribusi dan berkembang bersama salah satu bank syariah terbesar di Indonesia. Segera daftarkan diri melalui portal karir resmi BSI dan wujudkan impian berkarier di dunia perbankan syariah.

Program ini dirancang untuk mengembangkan talenta-talenta muda yang memiliki potensi untuk menjadi pemimpin masa depan di industri perbankan syariah.

Melalui ODP, peserta akan mendapatkan pelatihan intensif, pengalaman praktis, dan pembinaan untuk memperdalam pemahaman mereka tentang sistem perbankan syariah serta kemampuan manajerial.

Jalur ODP ini menjadi pintu masuk yang strategis bagi mereka yang ingin berkarir di dunia perbankan syariah dengan prospek yang menjanjikan di BSI. Peserta yang lulus dari program ini berkesempatan ditempatkan pada posisi-posisi strategis dalam perusahaan.

. “Diperuntukkan bagi future leader berkualitas dan unggul yang diproyeksikan menjadi pimpinan BSI di masa mendatang,” catat BSI dalam pengumuman resminya kemarin, Minggu, 22/09/2024.

Baca Juga :  Buka Puasa Gratis Sepanjang Ramadan 2025! Alfamart dan WINGS Group Gandeng Warteg UMKM di 36 Kota Bantu Kaum Duafa

Sedikitnya, telah di buka dua jenis ODP yang dirancang untuk mempersiapkan calon pegawai dengan keterampilan dan pengetahuan yang relevan. Pertama, ODP General, yang ditujukan bagi individu yang ingin mengembangkan karir di berbagai jenjang, baik di jaringan maupun di kantor pusat. Program ini memberikan pendidikan komprehensif tentang perbankan syariah, mencakup pengembangan hard skill dan soft skill.

Fokus utama ODP General adalah pada pengetahuan bisnis yang meliputi dana, pembiayaan, dan berbagai aspek bisnis lainnya. Hal ini diharapkan dapat menghasilkan pegawai yang mampu memahami dan berkontribusi secara signifikan dalam operasional perbankan syariah.

Kedua, ODP IT dirancang khusus bagi mereka yang memiliki minat dan keahlian di bidang teknologi informasi. Program ini merekrut pegawai pada level officer, yang akan dibekali dengan pengetahuan perbankan syariah serta keterampilan teknis dalam IT.

Dengan penguatan hard skill dan soft skill, ODP IT mempersiapkan calon pegawai untuk berkontribusi dalam inovasi dan pengembangan teknologi di BSI. Penempatan kerja untuk peserta ODP IT akan berada di departemen IT BSI, di mana mereka dapat mengimplementasikan pengetahuan yang diperoleh untuk mendukung transformasi digital bank syariah.

Baca Juga :  Istimewa! Warteg Gratis Alfamart Hadirkan 54.000 Paket Berbuka untuk Kaum Duafa di 36 Kota

Syarat dan Ketentuan Pendaftaran Program BSI berikut ini:

1. Pendidikan:

Harus memiliki gelar minimal S1.

2. Usia:

Lulusan S1 (Maksimal 24 tahun saat mendaftar) dan Lulusan S2, Maksimal 26 tahun saat mendaftar.

3. Jurusan:

ODP General: Terbuka untuk semua jurusan, kecuali, Kebidanan, Keperawatan, Tata Boga, Pariwisata, Ilmu dan Sains, Keolahragaan, Pendidikan dan Keguruan, Filsafat, Seni dan Sastra.

ODP IT: Diutamakan untuk jurusan, Sistem Informasi, Ilmu Komputer, Teknik, Matematika, Statistik dan Sains

4. Kriteria Tambahan:

Tidak memiliki orang tua yang bekerja di BSI. Tidak pernah terlibat dalam kasus kriminal. Juga harus bersedia ditempatkan di semua unit kerja BSI.

Selain itu, juga disyaratkan memiliki jiwa kepemimpinan dan kemampuan komunikasi yang baik, serta aktif dalam organisasi.

5. Pendaftaran:

Pendaftar dapat mendaftar melalui laman HRDnya di sini. Proses seleksi gratis, tanpa biaya apapun.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Balad Grup Jalin Kerja Sama Perikanan Budidaya dengan Tiga Negara, Buka 500 Ribu Lapangan Kerja
Dari Mustahik ke Miliarder Kecil, Riset Berikut Ungkap Rahasia Program Zakat di Malaysia yang Sukses Raih RM12.000 per Bulan
Kunjungan ke Bazar UMKM, Wabup Jember: Penggerak Ekonomi Bukan Hanya dari APBD
Istimewa! Warteg Gratis Alfamart Hadirkan 54.000 Paket Berbuka untuk Kaum Duafa di 36 Kota
Buka Puasa Gratis Sepanjang Ramadan 2025! Alfamart dan WINGS Group Gandeng Warteg UMKM di 36 Kota Bantu Kaum Duafa
Litecoin Meroket 6% di Tengah Proses Peninjauan ETF oleh SEC
Metaplanet Kembali Mengakuisisi 68 Bitcoin, Kini Menguasai 0,01% dari Total Pasokan
Meskipun Mencapai ATH Baru, Nilai Emas Terus Menurun Dibandingkan Bitcoin

Baca Lainnya

Jumat, 28 Maret 2025 - 12:22 WIB

Balad Grup Jalin Kerja Sama Perikanan Budidaya dengan Tiga Negara, Buka 500 Ribu Lapangan Kerja

Kamis, 27 Maret 2025 - 21:23 WIB

Dari Mustahik ke Miliarder Kecil, Riset Berikut Ungkap Rahasia Program Zakat di Malaysia yang Sukses Raih RM12.000 per Bulan

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:00 WIB

Kunjungan ke Bazar UMKM, Wabup Jember: Penggerak Ekonomi Bukan Hanya dari APBD

Selasa, 4 Maret 2025 - 18:21 WIB

Istimewa! Warteg Gratis Alfamart Hadirkan 54.000 Paket Berbuka untuk Kaum Duafa di 36 Kota

Selasa, 4 Maret 2025 - 18:17 WIB

Buka Puasa Gratis Sepanjang Ramadan 2025! Alfamart dan WINGS Group Gandeng Warteg UMKM di 36 Kota Bantu Kaum Duafa

TERBARU

Opinia

Meluruskan Makna Kemanusiaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 06:34 WIB

Kolomiah

Belajar dari Arsenal dan Real Madrid: Part II

Kamis, 17 Apr 2025 - 12:29 WIB