Viral di Media Sosial, Begini Perolehan Sementara Calon DPD RI Jawa Timur yang Mencuri Perhatian Gegara Berparas Ayu dan Glowing

Sabtu, 17 Februari 2024 - 10:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kondang Kusumaning Ayu, Calon DPD RI dan Perolehan Suaranya di Situs Resmi KPU (Sumber: Instagram @kondangkusumaning_ayu10 dan Tangkapan Layar pemilu2024.kpu.go.id)

Kondang Kusumaning Ayu, Calon DPD RI dan Perolehan Suaranya di Situs Resmi KPU (Sumber: Instagram @kondangkusumaning_ayu10 dan Tangkapan Layar pemilu2024.kpu.go.id)

Frensia.id – Calon Legislatif (caleg) DPD RI dalam kertas Pemilu merupakan lembar eksklusif, karena ia sama dengan calon presiden dan wakil presiden, sama-sama menampilkan foto.

Pantas saja kemudian, Komeng komedian yang mencalonkan diri sebagai caleg DPD RI Jawa Barat menjadi viral dan menjadi perhatian lantaran fotonya yang nyeleneh di lembar surat suara.

Berbeda dengan Komeng di Jawa Barat, di Jawa Timur juga ada caleg yang viral, tapi bukan karena memasang foto nyeleneh tapi gegara berparas ayu dan glowing.

Calon dari Jawa Timur itu bernama Kondang Kusumaning Ayu yang menjadi Caleg DPD RI bernomor urut 10.

Tidak hanya viral, perempuan kelahiran Surabaya ini juga meraup banyak suara berdasarkan real count sementara Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Juga :  Banyak Keluhan Jalan Rusak, Gus Fawait Sebut 56 Ruas Sudah Mulai Dibenahi

Berdasarkan pantauan Frensia dari situs resmi penghitungan KPU, pemilu2024.kpu.go.id pada Sabtu (17/2) siang, perolehan suara Kondang cukup tinggi.

Ia berhasil meraih kedua tertinggi setelah DPD petahana AA La Nyalla Mahmud Mattalitti, dengan perolehan suara 1.239.290 atau 12,15%.

Perolehan tersebut dari data penghitungan suara ke KPU mencapai 71.411 TPS dari 120.666 atau 59.18% dari jumlah TPS di Jawa Timur.

Dengan perolehan sementara ini, Kondang telah mengungguli dua petahana DPD RI Jatim. Mereka adalah Abdilla Aziz dan Ahmad Mawardi. Untuk sementara, Abdilla Aziz meraup 943,447 suara dan Ahmad Mawardi 910,705 suara.

Baca Juga :  Pemkab Jember Resmi Gratiskan Parkir Jalan Wewenang Dishub.

Sebagai informasi, pada periode 2019-2024 ada 4 orang yang menjadi wakil Jatim di kursi DPD RI. Selain Ahmad Nawardi, Adilla Aziz, dan La Nyalla Mattalitti, ada Evi Zainal Abidin.

Namun, Evi Zainal Abidin pada pemilu 2024 menjadi calon anggota DPR RI Dapil Jatim II (Kabupaten/Kota Pasuruan, Kabupaten/Kota probolinggo).

Kondang juga mengungguli pendatang baru lainnya yang juga sedang memperoleh suara tinggi, Agus Rahardjo yang pernah menjabat sebagai Ketua KPK.

Selain itu, juga lebih unggul dari Keponakan Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jawa Timur, Lia Istifhama yang membuntuti dengan perolehan suara 1.214.980 atau 11,91%.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Pasca RDP dengan Komisi B DPRD Jember, Pemilik Kandang Ayam di Semboro Siap Lengkapi Seluruh Izin
Wakil Bupati Jember Gelar Event Liga Burung, Diikuti Seribu Peserta dari Berbagai Daerah
Pemkab Jember akan Lakukan Pergeseran Pejabat Eselon II, Ketua Fraksi Nasdem: Birokrat Mudah Harus diberi Kesempatan
Pemkab Jember akan Lakukan Pergeseran Pejabat Eselon II, Begini Tanggapan Ketua DPC PKB Jember
Ketua DPRD Jember Sebut Pembahasan P-APBD 2025 Selesai Bulan Juli
Peringati Hari Pancasila, DPC PDIP Jember Gelar Upacara
Sambutan Menteri Agama Di Pelantikan PPPK, Berharap Ada Kesadaran Eko-Teologi Bersama
Dalam Pelantikan PPPK Kemenag, Ketua Umum Korpri Ingatkan Konflik India-Pakistan

Baca Lainnya

Senin, 16 Juni 2025 - 19:44 WIB

Pasca RDP dengan Komisi B DPRD Jember, Pemilik Kandang Ayam di Semboro Siap Lengkapi Seluruh Izin

Minggu, 15 Juni 2025 - 18:30 WIB

Wakil Bupati Jember Gelar Event Liga Burung, Diikuti Seribu Peserta dari Berbagai Daerah

Kamis, 12 Juni 2025 - 21:00 WIB

Pemkab Jember akan Lakukan Pergeseran Pejabat Eselon II, Ketua Fraksi Nasdem: Birokrat Mudah Harus diberi Kesempatan

Kamis, 12 Juni 2025 - 16:30 WIB

Pemkab Jember akan Lakukan Pergeseran Pejabat Eselon II, Begini Tanggapan Ketua DPC PKB Jember

Selasa, 10 Juni 2025 - 17:00 WIB

Ketua DPRD Jember Sebut Pembahasan P-APBD 2025 Selesai Bulan Juli

TERBARU