KEJAR Award Diraih MIN I Bondowoso, Kepala OJK Jember: Alhamdulillah

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 14:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gambar KEJAR Award Diraih MIN I Bondowoso, Kepala OJK Jember: Alhamdulillah (Sumber: Isitimewa/Imam)

Gambar KEJAR Award Diraih MIN I Bondowoso, Kepala OJK Jember: Alhamdulillah (Sumber: Isitimewa/Imam)

Frensia.id-Kejar Award adalah penghargaan yang diberikan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagai bentuk penghargaan kepada pihak-pihak yang berperan aktif dalam memajukan literasi dan inklusi keuangan di kalangan pelajar. Salah satu yang mendapatkannya penghargaan tersebut adalah Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Bondowoso.

KEJAR adalah program “Satu Rekening Satu Pelajar” (KEJAR). Program ini berupaya untuk memperkenalkan budaya menabung kepada generasi muda sejak usia dini.

Melalui KEJAR, OJK tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kesadaran keuangan di kalangan pelajar, tetapi juga membangun fondasi kuat bagi kebiasaan pengelolaan keuangan yang bijak dan berkelanjutan. Inisiatif tersebut diharapkan mampu memperkuat ekosistem keuangan nasional, sekaligus mendorong tercapainya target inklusi keuangan yang lebih luas di Indonesia.

MIN 1 Bondowoso yang meraih penghargaan ini, tentu berhasil mengukir prestasi yang membanggakan di tingkat nasional. Khususnya, dalam bidang Financial Literacy dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Penghargaan KEJAR diberikan sebagai bagian dari program Pencanangan Gerakan Nasional Cerdas Keuangan (GENCARKAN), sebuah inisiatif dari OJK untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di masyarakat Indonesia. Dengan ini, OJK berusaha memperluas pemahaman masyarakat tentang pentingnya mengelola keuangan secara cerdas dan bijak, dengan harapan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.

Baca Juga :  Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan

Kepala Kantor OJK Jember, Mohammad Mufid, dalam acara media gathering pada Sabtu (24/8/2024), menyampaikan rasa bangganya terhadap pencapaian MIN 1 Bondowoso.

“Alhamdulillah, ada sekolah di wilayah kerja kami yang berhasil meraih KEJAR Award,” ujar Mufid.

Menurutnya, keberhasilan ini tidak hanya mencerminkan komitmen madrasah dalam mendukung program literasi keuangan, tetapi juga menunjukkan bagaimana lembaga pendidikan agama mampu bersinergi dengan institusi keuangan untuk menciptakan generasi yang lebih cerdas dalam mengelola keuangan.

Program GENCARKAN yang diinisiasi oleh OJK bertujuan untuk memperkuat literasi keuangan di kalangan masyarakat, khususnya pelajar, agar mereka mampu memahami dan mempraktikkan pengelolaan keuangan sejak dini.

Mufid menekankan bahwa literasi keuangan adalah salah satu kunci penting dalam membangun masyarakat yang lebih sejahtera.

“Ini adalah bagian dari upaya kami untuk terus meningkatkan literasi keuangan di masyarakat,” tambahnya.

Baca Juga :  Prabowo Hadiri Sidang Istimewa Laporan Tahunan Mahkamah Agung: Baru Sadar Beban Berat Hakim

MIN 1 Bondowoso, yang bekerja sama dengan Bank Mandiri, terpilih sebagai Satuan Pendidikan Agama dengan Implementasi Program KEJAR Terbaik. Penghargaan tersebut diserahkan langsung kepada Kepala MIN 1 Bondowoso, Nurhabi, dengan didampingi langsung oleh Kepala OJK Jember.

Pemberian apresiasi ini dilaksanakan dalam acara puncak Hari Indonesia Menabung yang dilangsungkan pada Kamis (22/8) di Jakarta. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan dari sektor pendidikan, perbankan, serta para pemangku kebijakan lainnya yang turut mendukung program literasi dan inklusi keuangan di Indonesia.

Keberhasilan MIN 1 Bondowoso dalam meraih penghargaan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain, terutama madrasah, untuk terus berperan aktif dalam mengedukasi siswa mengenai pentingnya literasi keuangan. Dengan semakin banyaknya sekolah yang terlibat dalam program literasi keuangan, diharapkan generasi muda Indonesia akan lebih siap menghadapi tantangan ekonomi di masa depan.

Selain itu, kolaborasi antara institusi pendidikan dan lembaga keuangan juga diharapkan juga dapat menciptakan ekosistem yang mendukung terciptanya masyarakat yang melek finansial.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan
Model Kurikulum Murray Print: Solusi Menggapai Pendidikan Progresif
Lima Jawaban Elegan Untuk Pertanyaan Sensitif Saat Lebaran
Pandangan Plato Mengenai Swasembada
Tentang Protes RUU TNI, Komentar Deddy Corbuzier Dianggap Keliru
Apa Peranan Tentara Apabila Tidak Ada Perang? Begini Penjelasan Pakar Politik Militer
Akademisi Jadi Budak Politisi: Hilangnya Marwah Perguruan Tinggi
Dituding Adanya Pungutan Pada Sekolah di Jember, Begini Tanggapan MKKS SMK Swasta Kabupaten Jember

Baca Lainnya

Selasa, 15 April 2025 - 21:54 WIB

Sebanyak 782 Ijazah Diantar ke Rumah Siswa Secara Gratis, Cabdin Jember: Tak Ada Lagi Penahanan Karena Tunggakan

Sabtu, 5 April 2025 - 17:32 WIB

Model Kurikulum Murray Print: Solusi Menggapai Pendidikan Progresif

Selasa, 1 April 2025 - 08:23 WIB

Lima Jawaban Elegan Untuk Pertanyaan Sensitif Saat Lebaran

Senin, 24 Maret 2025 - 20:45 WIB

Pandangan Plato Mengenai Swasembada

Minggu, 23 Maret 2025 - 19:15 WIB

Tentang Protes RUU TNI, Komentar Deddy Corbuzier Dianggap Keliru

TERBARU

Opinia

Meluruskan Makna Kemanusiaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 06:34 WIB

Kolomiah

Belajar dari Arsenal dan Real Madrid: Part II

Kamis, 17 Apr 2025 - 12:29 WIB