Harlah NU ke-102, Prabowo: Ada Aura Kesejukan dan Kedamaian

Thursday, 6 February 2025 - 17:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gambar

Gambar "Harlah NU ke-102, Prabowo: Ada Aura Kesejukan dan Kedamaian" sumber tangkapan layar kanal Youtobe NU Online

Frensia – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-102 Nahdlatul Ulama (NU) di Istora Senayan, Jakarta pada Rabu 05 Februari 2025.

Dalam pidatonya, Presiden Prabowo mengungkapkan rasa kesejukan dan kedamaian yang ia rasakan saat berada di tengah acara tersebut.

“Saya masuk aula ini, saya merasa suatu aura kesejukan, aura kekeluargaan, aura niat baik, aura suasana batin yang penuh perdamaian. Saya merasa nyaman di tengah-tengah saudara-saudara,” ujar Prabowo dalam sambutannya.

Ucapan Presiden tersebut disambut meriah oleh sekitar 15 ribu hadirin yang hadir dalam acara tersebut. Sorak-sorai dan tepuk tangan menggema di seluruh aula Istora Senayan sebagai bentuk apresiasi terhadap kehangatan yang ditunjukkan oleh Kepala Negara.

Baca Juga :  Sapa Masyarakat, Legislator David Handoko Seto Soroti Masalah Drainase-Infratruktur di Jember

Dalam kesempatan yang sama, Prabowo juga menegaskan peran besar NU dalam sejarah bangsa Indonesia.

Menurutnya, NU telah memberikan jasa yang sangat besar dalam kelahiran dan perkembangan bangsa.

“Atas nama pribadi dan atas nama pemerintah Republik Indonesia, sekali lagi selamat kepada NU. NU punya jasa besar terhadap lahirnya bangsa Indonesia,” tutur Prabowo.

Ia juga merasa seperti mendapat spirit baru dan merasa lebih berani disaat menginjakan kaki di Istora Senayan.

“Sepertinya, saya kalau masuk kesini saya dapat energi baru. Saya dapat kekuatan baru. Sepertinya, setelah hadir disini saya tambah berani. Dan, saya tambah bertekad untuk tidak mengecewakan kepercayaan yang diberikan kepada saya,” tambahnya.

Selain menghadiri perayaan Harlah NU, Presiden Prabowo juga secara resmi membuka Musyawarah Nasional (Munas) Alim Ulama dan Konferensi Besar Nahdlatul Ulama Tahun 2025.

Baca Juga :  Gus Rivqy Instruksikan Panji Bangsa Proaktif Data Pesantren Rawan Bangunan

Dua acara penting tersebut akan berlangsung pada 5 hingga 7 Februari 2025 dan menjadi wadah bagi para ulama untuk berdiskusi mengenai berbagai isu keagamaan dan kebangsaan.

Peringatan Harlah NU ke-102 ini menjadi momentum bagi pemerintah dan masyarakat untuk mengapresiasi kontribusi organisasi Islam terbesar di Indonesia ini.

NU, yang berdiri sejak 1926, terus berperan aktif dalam menjaga keutuhan bangsa dan memperjuangkan nilai-nilai Islam yang moderat dan toleran.

Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh nasional, ulama, serta para pemimpin daerah yang turut serta dalam merayakan perjalanan panjang NU dalam membangun peradaban Islam dan Indonesia.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Pemkab Jember Warisi Utang Rp 214 M Program J-Keren, Bupati Fawait Cari Solusi
Bupati Fawait Berikan Bonus ke Atlet Jember, Jadi yang Terbesar di Jatim
Gus Rivqy Instruksikan Panji Bangsa Proaktif Data Pesantren Rawan Bangunan
Inventarisir Masalah Daerah, PKB Jember Serap Aspirasi dengan Tokoh Masyarakat
Ketua DPRD Jember Sebut Pemda Dituntut Kreatif Hadapi Pemangkasan Transfer Dana Pusat
Gus Rivqy Intruksikan Pasukan Panji Bangsa Bergerak Cepat Bantu Korban Pondok Roboh Sidoarjo
Terlibat Skandal! PBNU Gagal Jaga Marwah Jam’iyyah, Saatnya Lengser
Friksi Bupati–Wabup: Potret Buram Tata Kelola Daerah Kita

Baca Lainnya

Tuesday, 21 October 2025 - 16:35 WIB

Pemkab Jember Warisi Utang Rp 214 M Program J-Keren, Bupati Fawait Cari Solusi

Monday, 20 October 2025 - 19:02 WIB

Bupati Fawait Berikan Bonus ke Atlet Jember, Jadi yang Terbesar di Jatim

Thursday, 9 October 2025 - 23:16 WIB

Gus Rivqy Instruksikan Panji Bangsa Proaktif Data Pesantren Rawan Bangunan

Thursday, 9 October 2025 - 16:49 WIB

Inventarisir Masalah Daerah, PKB Jember Serap Aspirasi dengan Tokoh Masyarakat

Tuesday, 7 October 2025 - 16:25 WIB

Ketua DPRD Jember Sebut Pemda Dituntut Kreatif Hadapi Pemangkasan Transfer Dana Pusat

TERBARU