Dua Pria di Jember Carok Gara-Gara Batas Tanah, 1 Tewas

Monday, 26 January 2026 - 16:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa.

Foto: Istimewa.

Frensia.Id– Dua pria di Desa Glagahwero, Kecamatan Kalisat, Jember terlibat carok. Peristiwa itu terjadi pada pukul 06:00 WIB, yang mengakibatkan satu orang tewas.

Camat Kalisat, Nuryadi menyampaikan, dua orang itu adalah Sumarsono (52) selaku korban. Lawannya adalah Buradi (68).

“Dua-duanya adalah warga Dusun Krajan, Desa Glagahwero, Kecamatan Kalisat, Jember. Dan mereka adalah saudara,” katanya, Senin (26/1/2026).

Selanjutnya kata dia, berdasarkan dari keterangan warga sekitar, masalah itu bermula dari keduanya yang bersitegang urusan batas tanah.

Pada Sabtu (24/1/2026) malam, keduanya bersitegang dengan sama-sama membawa senjata tajam.

“Namun pada Sabtu malam Minggu, keduanya sempat dilerai. Kemudian terjadi kesepakatan untuk menyelesaikan secara damai di Kantor Desa,” ujarnya.

Baca Juga :  3 Ekor Sapi Milik Warga Jember Nyaris Raib Dicuri Maling dalam Semalam

“Ternyata tidak sampai ada perundingan saat itu, lalu pagi tadi ini mereka carok,” tambahnya.

Sementara itu, Kapolsek Kalisat, Iptu Ika Mufid Dati menjelaskan, pada Senin (26/1/2026), sekitar pukul 05:00 WIB, Sumarsono sedang menyapu halaman rumahnya. Kemudian, datanglah Buradi langsung membacok Sumarsono.

“Bacokan pertama dengan menggunakan sabit mengenai punggung korban. Kemudian bacokan kedua sempat di tangkis oleh korban dengan tangannya, sehingga telapak tangan sebelah kanan Sumarsono mengalami luka bacok,” ungkapnya.

Setelah itu, korban sempat melarikan diri ke rumah Suharjo selaku ketua RW. Akan tetapi, Buradi tetap mengejarnya.

“Saat sampai di halaman rumah Suharjo, Suharjo juga sedang menyapu. Korban meminta tolong dengan cara memeluk Suharjo dari belakang,” jelasnya.

Baca Juga :  Penjelasan Kronologis Anggota DPRD Jember dari Sidak Hingga Melapor ke Polres

“Akan tetapi, Buradi tetap melakukan pembacokan yang diarahkan ke Sumarsono. Akan tetapi bacokan Buradi ditangkis oleh Suharjo dengan mengggunakan gagang sapu,” imbuhnya.

Sumarsono kemudian melarikan diri lagi ke sebelah rumah Suharjo. Namun, sewaktu akan melarikan diri, Sumarsono terjatuh sehingga Buradi melakukan pembacokan di perutnya.

“Bacokan itu mengenai perut korban hingga usus korban terburai. Setelah itu Suharjo datang untuk melerai dan mengamankan sabit yang di pegang oleh Buradi,” tuturnya.

“Kemudian pelaku diamankan oleh warga dan dibawa ke Polsek Kalisat guna dilakukan proses hukum. Sementara korban dilarikan ke rumah sakit Soebandi dan meninggal di sana,” tandasnya.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Dua Motor Penjual Nasi di Panti Jember Digondol Maling, Korban Trauma Hingga Berhenti Jualan
Curanmor di Jember Tertangkap dan Diamuk Massa
Kondisi Psikologis Siswi SMP Korban Kejahatan Seksual, Enggan Balik Sekolah karena Malu
Siswi SMP di Jember Setahun Jadi Korban Kejahatan Seksual Ayah Tiri Saat Ibu Jadi TKW
Mobil Honda Brio Warga Jember Dirampas Debt Collector Saat Makan di Rest Area
Keji! Ibu di Jember Mutilasi Bayi, Lengan Dibuang ke Septic Tank
Geger! Ibu di Jember Diduga Tega Mutilasi Bayi Kandung yang Baru Lahir
Viral Penggerebekan Rumah di Tanggul Jember, Polisi: Bukan Uang Palsu tapi Uang Mainan

Baca Lainnya

Monday, 26 January 2026 - 16:06 WIB

Dua Pria di Jember Carok Gara-Gara Batas Tanah, 1 Tewas

Tuesday, 20 January 2026 - 22:30 WIB

Dua Motor Penjual Nasi di Panti Jember Digondol Maling, Korban Trauma Hingga Berhenti Jualan

Saturday, 17 January 2026 - 19:16 WIB

Curanmor di Jember Tertangkap dan Diamuk Massa

Saturday, 17 January 2026 - 16:50 WIB

Kondisi Psikologis Siswi SMP Korban Kejahatan Seksual, Enggan Balik Sekolah karena Malu

Saturday, 17 January 2026 - 16:22 WIB

Siswi SMP di Jember Setahun Jadi Korban Kejahatan Seksual Ayah Tiri Saat Ibu Jadi TKW

TERBARU

Foto: Istimewa.

Criminalia

Dua Pria di Jember Carok Gara-Gara Batas Tanah, 1 Tewas

Monday, 26 Jan 2026 - 16:06 WIB