Frensia.id- Tolak blokir X, bunyi seruan warganet yang lagi ramai. Mereka, mayoritas menilai langkah Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang berencana memblokir media X, tidak tepat.
Sebagaimana ramai diberitakan sebelumnya, bahwa Kominfo mengancam platform media besutan Elon Musk untuk diblokir. Alasannya adalah kebijakan platform X yang memperbolehkan tayangan yang mengandung unsur pornografi.
Dalam sebuah laporan yang dikutip dari situs Diswai, Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kominfo, Semuel Abrijani Pangerapan, kemarin, 14/06/2024, memberi pernyataan bahwa pihaknya akan melakukan peninjauan menyeluruh terhadap pedoman yang disediakan oleh Pusat Bantuan X terkait konten dewasa tersebut.
Ia menegaskan bahwa jika nantinya ditemukan bahwa X tetap mengizinkan penayangan konten pornografi, tak menutup kemungkinan lembaganya akan dengan tegas memblokir akses ke platform X di Indonesia.
Setidaknya, ada tiga aturan yang dilanggar oleh media X. Ketiganya tentu berhubungan dengan pornografi.
“paling tidak ada tiga Undang-undang yang melarang pornografi. Yang pertama adalah KUHP, kemudian juga ada UU Anti Pornografi, dan spesifik untuk konten pornografi di media online, kita punya undang-undang ITE”, Ungkap Usman Kansong, Direktur Jendral Informasi dan Komunikasi Publik (Dirjen IKP) Kominfo dalam stasiun televisi swasta.
Ia memandang sudah sepantasnya pihak media X menghargai aturan tersebut. Hal demikian menurutnya merupakan sebuah kewajiban untuk menghormati kedaulatan bangsa Indonesia.
Merespons hal tersebut, banyak warganet yang mempertanyakan bahkan saling mengajak satu sama lain untuk mengangkat hastag #tolakblokirx. Setidaknya saat tulisan ini ditulis, telah lebih dari 132 ribu postingan yang tersebar.
Ada yang menganggap Kominfo hanya melihat sisi negatifnya saja. Padahal media X dipandang juga banyak memiliki sisi positif.
“Ini X seriusan mau diblokir sama kominfo semua2 di liat dari sisi negatif doang tanpa tau sisi positifnya lebih banyak tau enggak lu di x bisa bantu banyak umkm, penggalangan dana atau info apa2 kebanyakan dan gercepnya di x. Naikkan #tolakblokirx”, tulis pemilik akun @Riweh_Banget.
Bahkan, juga diduga hal tersebut sebagai cara memblokir suara rakyat. Sebagaimana komentar @DrEvaChaniago.
“Sebenarnya..mau Blokir Pornografi atau Blokir suara rakyat ?? Hayoo ngaku !! Rakyat mau dikadalin 😭 Kalau mau serius mah, blokir dulu judol dan michat..!!”, catat pemilik akun yang menggambarkan dirinya sebagai Dokter non ASN,Perempuan Bersuami,“Pengabdian Tiada Akhir” kemarin, 15/06/2024.