“Gus’e Menyapa” di Jombang Jember: Sosialisasikan Program Pemerintah hingga Perputaran Ekonomi Lokal

Sunday, 9 November 2025 - 16:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana saat di acara Gus’e Menyapa di Lapangan Padomasan Kecamatan Jombang Jember. (Sumber foto: Sigit)

Suasana saat di acara Gus’e Menyapa di Lapangan Padomasan Kecamatan Jombang Jember. (Sumber foto: Sigit)

FRENSIA.ID– Kegiatan “Gus’e Menyapa” masyarakat kembali digelar di Kecamatan Jombang, Jember pada Minggu (9/11). Salah satu tujuan dari kegiatan ini untuk mempercepat sosialisasi program pemerintah sekaligus mendorong perputaran ekonomi lokal.

Camat Jombang, Farisa Jamal Tasrim menyampaikan, kegiatan ini menjawab kebutuhan masyarakat Jombang terhadap informasi yang sering kali terhambat karena jarak. Kecamatan Jombang, sebutnya, merupakan kecamatan yang paling jauh dari pusat kota Jember, sehingga kegiatan seperti ini sangat vital.

Baca Juga :  Jember Jadi Tuan Rumah MTQ XXXI Jawa Timur, Targetkan Tiga Besar

“Ini selain juga berdampak sangat positif untuk perputaran ekonomi terutama di desa, ini juga bagaimana kita mensosialisasikan semua program pemerintah kepada masyarakat,” katanya, Minggu (9/11/2025).

Selanjutnya kata dia, dengan kegiatan “Gus’e Menyapa,”, masyarakat menjadi lebih paham mengenai program-program Pemkab Jember. Kata dia, ada banyak UMKM yang terlibat, menunjukkan dampak ekonomi yang signifikan.

“Memang kegiatan-kegiatan seperti ini ini penting, terutama untuk perputaran ekonomi. Jadi, UMKM dan masyarakat sendiri itu memang membutuhkan kegiatan-kegiatan seperti ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Jaksa Sita Rekening Bank Milik Rekanan Penyedia Makan dan Minum Sosialisasi Raperda

Farisa menambahkan, pihaknya berharap kegiatan semacam ini terus ada di desa. Pasalnya , kegiatan di desa justru yang ditunggu masyarakat.

“Kami berharap juga kegiatan-kegiatan seperti ini tidak hanya sering diadakan di kota, tapi di desa. Karena kegiatan di desa ini justru yang ditunggu masyarakat, kegiatan seperti ini,” paparnya.

Follow WhatsApp Channel frensia.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Baca Lainnya

Bupati Fawait Ajak Petani Kumpul Pastikan Bantuan Pertanian Tak Salah Arah
Kejari Tahan Tersangka Dugaan Korupsi Sosraperda yang Sempat Mangkir dari Panggilan
Sapa Masyarakat, Bupati Ajak Warga Panti Jember Jalan Sehat-Sosialisasikan Program Kesehatan
PKB Jember Gelar Pendidikan Kader Loyalis, Perkuat Loyalitas Generasi Muda Partai
UIN KHAS Jember Gelar Sosialisasi Fatwa KUPI: Lindungi Perempuan dari Praktik Sunat yang Membahayakan
DPRD akan Panggil 3 RSD Terkait Tunggakan Utang Ratusan M Buntut Program J-Keren
Peluncuran Dolomit Satara Bersamaan dengan Hari Pahlawan, Ini Harapan Jhi Lilur
Tiga RSD di Jember Krisis Obat Akibat Tunggakan Hutang J-Keren Ratusan M

Baca Lainnya

Sunday, 9 November 2025 - 16:07 WIB

“Gus’e Menyapa” di Jombang Jember: Sosialisasikan Program Pemerintah hingga Perputaran Ekonomi Lokal

Sunday, 9 November 2025 - 16:02 WIB

Bupati Fawait Ajak Petani Kumpul Pastikan Bantuan Pertanian Tak Salah Arah

Sunday, 26 October 2025 - 11:39 WIB

Sapa Masyarakat, Bupati Ajak Warga Panti Jember Jalan Sehat-Sosialisasikan Program Kesehatan

Saturday, 25 October 2025 - 12:32 WIB

PKB Jember Gelar Pendidikan Kader Loyalis, Perkuat Loyalitas Generasi Muda Partai

Thursday, 23 October 2025 - 22:16 WIB

UIN KHAS Jember Gelar Sosialisasi Fatwa KUPI: Lindungi Perempuan dari Praktik Sunat yang Membahayakan

TERBARU